Bupati OKU Serap Aspirasi dan Mohon Doa Keselamatan Daerah

Bupati OKU Serap Aspirasi dan Mohon Doa Keselamatan Daerah

Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah mengikuti Safari Subuh bersama MUI OKU di Masjid Al-Furqon Air Paoh.-istimewa-

Baturaja, okes.news -Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terus memperkuat kedekatan dengan masyarakat melalui pendekatan religius dan dialog langsung. Salah satunya diwujudkan melalui kegiatan Safari Subuh berjamaah bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten OKU yang digelar di Masjid Al-Furqon, Lorong Modern, Desa Air Paoh, Sabtu (10/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, S.STP., M.M., M.Pd hadir langsung menyapa masyarakat, mendengarkan aspirasi warga, sekaligus mengajak seluruh jamaah untuk mendoakan agar Kabupaten OKU terhindar dari bala dan bencana.

Safari Subuh perdana MUI OKU di bulan Januari 2026 ini dipimpin oleh Ustaz Akbar Tanjung sebagai imam dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat, tokoh agama, serta tokoh masyarakat setempat. 

Turut mendampingi Bupati, Asisten III Setda OKU H. Romson Fitri, Direktur Utama Perumda Tirta Raja H. Bertho Darmo Poedjo Asmanto, serta sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab OKU.

BACA JUGA:Operasi Senyap di OKU Timur Terhenti Massa, Penindakan Narkoba Berujung Adu Argumen

BACA JUGA:Hujan Deras Landa Lahat, PLN ULP Lembayung Berjibaku Pulihkan Kelistrikan Pelanggan

Dalam sambutannya, Bupati Teddy Meilwansyah mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya dapat hadir langsung dalam Safari Subuh perdana MUI OKU tahun ini. Ia menegaskan bahwa kegiatan Safari Subuh dan Safari Jumat merupakan program positif yang diinisiasi MUI OKU dan memiliki manfaat besar bagi pemerintah daerah.

“Alhamdulillah, kami sangat senang dan bahagia bisa ikut secara langsung dalam Safari Subuh perdana MUI di Januari 2026 ini. Selain syiar Islam, kegiatan ini menjadi sarana efektif bagi pemerintah daerah untuk mendengarkan aspirasi masyarakat,” ujar Teddy.

Menurutnya, melalui Safari Subuh dan Safari Jumat, Pemkab OKU dapat menyerap langsung harapan, keluhan, serta masukan masyarakat hingga ke tingkat desa, sehingga pemerintah mampu memberikan respons yang cepat dan tepat terhadap kebutuhan warga.

“Dengan kegiatan ini, kami bisa mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung dan meresponsnya dengan cepat,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati OKU juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap kondisi cuaca yang didominasi hujan dalam beberapa waktu terakhir. Ia menyinggung pengalaman bencana banjir yang terjadi pada tahun 2024 lalu, yang menjadi pelajaran penting bagi pemerintah daerah untuk meningkatkan kesiapsiagaan.

Sebagai langkah mitigasi, Pemkab OKU telah memasang alat pendeteksi ketinggian air yang dapat dipantau langsung oleh masyarakat. Menurut Teddy, alat tersebut bukan untuk mencegah bencana, melainkan sebagai upaya antisipasi agar masyarakat lebih siap menghadapi potensi risiko.

“Alat ini untuk antisipasi, agar kita bisa lebih siap. Saya minta kita semua tetap waspada. Mohon doa agar OKU terhindar dari bala dan bencana,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua MUI OKU H. Rokhmat Subeki menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati OKU beserta jajaran yang selama ini konsisten mendukung program-program MUI dalam rangka syiar Islam.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: