Sementara itu, Ketua DPC PAN Kabupaten OKU sekaligus Wakil Ketua DPRD OKU, Yudi Purna Nugraha SH mengatakan, terkait aspirasi masyarakat Sinar Peninjauan khususnya Desa Tanjung Makmur, 70 Persen usulan masyarakat sudah berjalan.
"Jika tahun ini kita melihat jalan poros unit 15 dan unit 16 sudah dilakukan pengaspalan. Tahun depan 2023 kita akan melihat jalan-jalan Blok akan di cor beton. Pembangunan ini merupakan suatu bentuk upaya dalam merealisasikan aspirasi masyarakat," ungkapnya.
Terkait permintaan masyarakat, lanjut YPN agar dirinya bersama Yoni Risdianto bersama-sama menuju Pilkada 2024, dikatakan Yudi, selama ini dirinya sudah bersama-sama, terbukti hari ini dirinya pun hadir di kegiatan tersebut bersama Yoni Risdianto sebagai bentuk hubungan yang baik.
"Kesini saja saya bersama Pak Yoni, ada rencana lain saya bersama Pak Yoni, dan itu sedang kami jalani," tegasnya.
Dikatan YPN, dirinya sebagai warga NU yang sudah berstatus NU sejak lahir. Dirinya dilahirkan dari keluarga besar NU, dulunya sosok sang ayahanda H Zam Zam merupakan ketua Partai NU OKU. Untuk itu dirinya sebagai warga NU siap mendukung kegiatan dan kemajuan NU Kabupaten OKU.
Untuk diketahui, Kegiatan YPN bersama rombongan anggota DPRD OKU lainnya pada hari Minggu (20/11/22) selain menghadiri kegiata pengajian Rutin Triwulan Muslimah NU Kecamatan Sinar Peninjauan dimana sebelumnya YPN dan rombongan didahului dengan menghadiri resepsi pernikahan di Desa Kepayang, Kecamatan Peninjauan.
Selanjutnya rombongan menuju Desa Tanjung Makmur Unit 16 Kecamatan Sinar Peninjauan. Namun ditengah perjalanan, YPN dan rombongan menyempatkan diri singgah mengunjungi salah satu warga Desa Marga Bhakti yang mengalami musibah kebakaran pada Jumat (18/11/22) yang lalu. Dikesempatan tersebut, YPN memberikan bantuan kepada keluarga korban kebarakan yaitu keluarga Handoko sebagai bentuk keperdulian YPN atas musibah yang menimpa masyarakat. (rel)