OKES.CO.ID - TP PKK Kabupaten OKU bagi-bagi takjil bagi masyarakat OKU.
Pembagian takjil yang digelar tiga kali dalam sepekan ini, dipusatkan di dalam Kota Baturaja yaitu kecamatan Baturaja timur dan Baturaja barat.
Tujuannya untuk membantu masyarakat menyiapkan takjil saat berbuka puasa bersama keluarganya.
"Jadwal pembagian takjil Senin, Rabu dan Jumat setiap minggunya, "kata ketua TP PKK OKU Hj Zwesti Karenia.
Takjil untuk berbuka puasa yang dibagikan bervasiasi, mulai dari nasi kotak, somay, burgo, pempek, tekwan dan lain sebagainya.
"Pembagian takjil kepada masyarakat saya langsung ikut membagikannya, "sebutnya.
Pembagian takjil lanjut wanita yang beken disapa Reni ini dilakukan selama bulan ramadan.
"Titik pembagiannya berpindah-pindah di Kecamatan Baturaja barat dan Baturaja timur,"terangnya.