Meski keluarganya bukan beragama Islam.
Meski terkadang mualaf dikucilkan dari keluarga, tidak diperbolehkan malah menjauh.
"Tetap harus hormat dan bersilaturrahim kepada keluarga.Terutama orangtua," jelasnya.
Hidayah Allah datang keada siapa saja dan dimana saja. Semoga Koko Hermanto diberi kesehatan dan istiqomah dalam menjalankan agamanya.
Diketahui, Masjid Raya Citra Grand City berada di Kecamatan Alang-alabg Lebar Palembang.
Masjid ini merupakan salah satu ikon yang membanggakan di CitraGrand City Palembang.
Dibangun di atas lahan seluas 3.400 m2 dengan luas bangunan mencapai 800 m2.
Masjid ini mengusung konsep EcoCulture dengan halaman yang ditanami berbagai jenis tanaman, seperti pohon kurma, pohon polthoprum, trembesi, kamboja, dan palm phoenix, serta rumput peking, tanaman gardenia, bakung, dan calathea.
Bangunan Masjid Raya CGC memiliki bentuk kotak yang menghadirkan nuansa modern minimalis.
Tinggi bangunan masjid mencapai 10 meter.
Jika dilihat dari samping, bangunan ini mengerucut di bagian mihrab yang melambangkan posisi sujud dalam salat.
Terdapat juga area parkir di depan kavling dengan elevasi terendah.
Sementara bangunan utama berada pada elevasi tertinggi dan dikelilingi oleh bangunan pendukung, termasuk area wudhu untuk pria dan wanita.
Masjid Raya Citra Grand City Alang-alang Lebar di Palembang merupakan tempat yang menarik bagi mereka yang ingin memeluk agama Islam.
Dengan keindahan bangunan dan lingkungan sekitarnya yang menginspirasi.(*)
Berita ini telah terbit di sumeks.co dengan judul: bos-elektronik-sukses-di-palembang-itu-mualaf-di-masjid-ini-disaksikan-gubernur-dan-mui-pusat