WAJIB TELITI!! Di OKU, Ditemukan Hewan Belum Penuhi Syarat Kurban

Jumat 23-06-2023,21:07 WIB
Editor : Gus Munir

BATURAJA, OKES.NEWS – Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) melakukan pemeriksaan kesehatan ternak yang dijual untuk hewan kurban. 

Sebanyak empat tim disebar dengan mendatangi tempat penjualan hewan kurban, maupun peternakan atau penggemukan ternak. 

"Diantaranya di daerah Kemelak, RS Sriwijaya, Sukajadi, dan Batu Kuning,” kata Kadin Peternakan dan Perikanan OKU, Dra Hj Tri Aprianingsih melalui Kasi Veteriner Lindawati, Jumat (23/6/2023).

Di beberapa lokasi penggemukan sapi tidak ditemukan adanya ternak yang sakit.

BACA JUGA:Berita Duka, Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rooji'un, Calon Haji Asal OKU Timur Wafat di Makkah

Namun, ada beberapa sapi yang masih kurang umur.

Tapi, dari keterangan peternak yang melakukan penggemukan ternak, sapi yang kurang umur memang belum untuk dijual atau dikurbankan. Tapi masih dalam proses penggemukan. 

Salah satu anggota tim, drh Martadinata Basir menyampaikan untuk pemeriksaan hewan ternak ada dua kategori. 

Pertama kesehatan. Ini untuk memastikan hewan ternak dalam kondisi sehat.

BACA JUGA:Diskannak OKU: Hewan Kurban Diimbau Sertakan SKKH, Cara Dapatnya Gratis!

Jadi, hewan ternak tidak dalam kondisi sakit, atau tidak ada penyakit menular. 

Itu dapat terlihat dari kondisi fisik, tidak demam,  mencret, ingusan, bulu tidak rontok.

Kemudian,  untuk hewan kurban, tidak hanya melakukan pemeriksaan kesehatannya saja.

Tapi juga syarat lain seperti ternak yang sudah cukup umur. 

Kategori :