Pengumuman USMB Unsri Sempat Tertunda, Batal Tanggal 9 Juli 2023, Lihat Lengkap Link Hasil Ujian Disini

Senin 10-07-2023,13:39 WIB
Editor : Gus Munir

Pengumuman USMB Unsri Tertunda Batal Tanggal 9 Juli 2023, Lihat hasil Hasil Lengkapnya disini

PALEMBANG- OKES.NEWS -Perasaan cemas dan untung sedang menyelimuti peserta Ujian Saringan Masuk Bersama  (USMB), yang merupakan jalur masuk  terakhir ke Universitas Sriwijaya (Unsri) untuk program Sarjana (S1). 

Sebab, hingga Minggu pukul 23.59 WIB belum ada pengumuman yang muncul. Padahal,  sebelumnya hasil ujian rencananya bakal diumumkan secara online pada Minggu, 9 Juli 2023. 

Seperti diungkapkan salah satu peserta yang mengambil jurusan Fakultas Ekonomi, Rahma. 

Rahma mengatakan sejak Minggu (9/7) pukul 08.00 WIB dirinya sudah mulai membuka link USMB yakni : https://reg.unsri.ac.id.

BACA JUGA:Pengumuman USMB UNSRI 2023 Hasil Lengkap Berikut Link dan Tata Caranya

BACA JUGA:Pengumuman USMB UNSRI 2023 Hasil Lengkap Berikut Link dan Tata Caranya

" Tapi, pengumuman belum ada. Memang dalam web tersebut dijelaskan pengumuman dimulai pukul 08.00 - 23.59 WIB," jelasnya 

Namun, hingga Minggu (9/7) pukul 23.59 WIB , dirinyapun masi melakukan pengecekan pengumuman dengan harapan nama dan nomornya ada.

"Saat loading memang sempat ada pemberitahun dilayar komputer salah padahal saat di cocokan lagi benar," ungkapnya. 

BACA JUGA:Operasi Patuh 2023 Meluncur di Seluruh Wilayah Indonesia, Berapa Hari?

"Cemas,  dak tenang pastinya sebelum ada pemberitahuan apakah lulus atau tidak," lanjutnya. 

Senin (10/7) pagi ini Rahma juga sudah mengecek namun belum ada. "Infonya hari ini, Senin 10 Juli 2023. Kemarin tidak jadi," tambah Rahma. 

Sementara Ketua  panitia pusat 171 SNMPMB jalur USMB  Universitas Sriwijaya (Unsri),  sekaligus  wakil Rektor bidang akademik, Prof. Ir.  H. Zainuddin Nawawi, mengatakan, peserta USMB ada 8.028 orang 

Hasil sudah bisa dilihat di website resmi Pengumuman Hasil Ujian USMB 2023 dengan mengunjungi link dibawah ini https://usmb.unsri.ac.id/pengumuman_hasil/usmb2023asdfasdfssdfwea

Kategori :