Ini Jadwal Kedatangan Jenazah Lukas Enembe ke Jayapura dan Prosesi Pemakamannya
Jayapura Papua, okes.news – Jadwal Kedatangan jenazah Almarhum Lukas Enembe, mantan Gubernur Papua, akhirnya terkonfirmasi.
Setelah rapat internal keluarga, beberapa poin penting telah disepakati.
Jenazah Lukas Enembe akan diberangkatkan pada Rabu Malam ini. 27 desember 2023 12.
Dijadwalkan jenazah mendiang almarhum Lukas Enember tiba di Bandara Sentani, Jayapura, pada Kamis pagi 28/ Desember pukul 09.00 WIT.
Selanjutnya, rombongan akan menuju Stakin depan Batalyon 751/R untuk disemayamkan sejenak sebelum dibawa ke kediaman Almarhum di Koya Tengah Kecamatan Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papu untuk dimakamkan.
Yunus Wonda, mewakili keluarga berharap masyarakat Papua, khususnya di Kabupaten Keerom, Kota Jayapura, dan Kabupaten Jayapura, untuk menghormati kedatangan jenazah pada Kamis pagi.
''Prosesi akan dilanjutkan di Kompleks Stakin Sentani. Jadwal pemakaman dan detail lainnya akan ditentukan oleh Sinode GIDI,''
BACA JUGA:Was-was, Jelang Pemakaman Lukas Enembe, Bagaimana Persiapan Polisi dan TNI?
BACA JUGA:Inilah Permintaan Keluarga Mendiang Lukas Enembe Kepada Warga Papua
Jenazah Lukas Enembe, akan diberangkatkan malam ini dari Jakarta ke Jayapura Papua--
Kapolresta Jayapura Kota, Kombes Pol Victor Mackbon, menginformasikan bahwa kepolisian terus berkoordinasi untuk mengawal prosesi pemulangan jenazah dari Jakarta hingga kedatangan Lukas ke rumah duka.
Beliau juga mengimbau masyarakat untuk memberikan penghormatan kepada Almarhum selama prosesi berlangsung.
Untuk mengantisipasi gangguan keamanan, Polres Jayapura telah menyiagakan 500 personil selama prosesi penjemputan jenazah.
Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH, menegaskan bahwa situasi di Kabupaten Jayapura saat ini aman dan kondusif.