Bocoran Harga dan Spesifikasi Redmi Note 13 Series! Tiba di Indonesia Bulan Januari 2024
OKES.NEWS - Redmi Note 13 series telah memulai debutnya di China pada 21 September 2023 dan berencana untuk meluncur secara global pada 15 Januari 2024.
Xiaomi mengumumkan peluncuran global ini secara langsung melalui situs resmi perusahaan, dengan acara pertama di India pada 4 Januari 2024.
Pasca-peluncuran di India, Xiaomi berencana untuk membawa lini baru ponsel ini ke negara-negara lain, termasuk Indonesia.
Meskipun tanggal resmi perilisan di Indonesia belum diumumkan, terdapat bocoran mengenai perkiraan harga.
Yaitu berkisar antara Rp6 hingga Rp7 juta, dengan kemungkinan perilisan pada 14 atau 15 Januari.
BACA JUGA:Inilah Sosok Kapolres OKU yang Baru AKBP Imam Zamroni
Bagi kalian yang penasaran dengan gambaran spesifikasi dari smartphone berikut ini adalah spesifikasi dari produk Xiaomi Redmi Note 13 series untuk pasar China.
Redmi Note 13
Dilengkapi dengan layar AMOLED 6.67 inci, resolusi tinggi 1080 x 2400 piksel, dan proteksi Corning Gorilla Glass 5.
Ditenagai oleh prosesor Mediatek Dimensity 6080, dengan memori internal hingga 256GB dan RAM hingga 12GB.
Kamera utama ganda 108 MP dan 2 MP, serta kamera depan 16 MP. Baterai Li-Po 5000 mAh dengan pengisian cepat 33W.
Redmi Note 13 Pro
Memiliki layar AMOLED 6.67 inci dengan resolusi 1220 x 2712 piksel, Dolby Vision, dan proteksi Corning Gorilla Glass Victus.
Ditenagai oleh Snapdragon 7s Gen 2, dengan opsi memori internal hingga 512GB dan RAM hingga 16GB.