Realme Siap Rilis Realme 12 Series Berikut Spek dan Fitur serta Tipe yang akan Dirilis

Selasa 20-02-2024,10:06 WIB
Reporter : Bagus Agrar
Editor : Gus Munir

BACA JUGA:Acer Nitro 5 AN515-58 Laptop Gaming Terbaik dengan Harga Terjangkau di 2024!

Dimensi Realme 12 Pro yang mencapai 161.5 x 74 x 8.8 mm membuatnya lebih kompak dibandingkan dengan Realme 12+. Bobotnya yang sama dengan 190 gram menunjukkan bahwa meskipun lebih kecil, tetapi tetap memiliki konstruksi yang solid.

Selain itu, perangkat ini memiliki sertifikasi IP65 dust/water resistant, memberikan perlindungan terhadap debu dan air dalam kadar tertentu.

Layar AMOLED Realme 12 Pro juga memiliki ukuran 6.7 inci dengan resolusi 1080 x 2412 piksel.

Rasio layar-ke-tubuh yang mencapai 90.4% memberikan pengalaman visual yang sangat imersif.

Kejernihan tampilan juga ditingkatkan dengan kecerahan layar mencapai 800 nits (HBM) dan 950 nits (peak). Layar ini juga mendukung refresh rate 120Hz, memberikan responsivitas yang tinggi.

BACA JUGA:Yuk, ke IIMS Ada Pesta Diskon Otomotif dan Hiburan, Begini Kata Presiden Jokowi Saat Pembukaan

Dari sisi performa, Realme 12 Pro mengandalkan chipset Qualcomm SM6450 Snapdragon 6 Gen 1 (4 nm). CPU octa-core yang terdiri dari 4x2.2 GHz Cortex-A78 dan 4x1.8 GHz Cortex-A55 serta GPU Adreno 710 diharapkan memberikan kinerja yang tangguh.

Sistem operasi Android 14 dengan Realme UI 5.0 menyuguhkan antarmuka yang dan beragam fitur menarik bagi pengguna.

Tidak ketinggalan, sektor penyimpanan Realme 12 Pro juga cukup mengesankan. Dengan pilihan RAM 8GB dan internal storage mulai dari 128GB hingga 256GB, pengguna memiliki ruang yang cukup luas untuk menyimpan berbagai aplikasi, foto, video, dan file penting lainnya.

Sayangnya, seperti Realme 12+, perangkat ini juga tidak dilengkapi dengan slot kartu memori eksternal.

Kemampuan fotografi menjadi salah satu keunggulan Realme 12 Pro.

Dengan konfigurasi kamera utama triple, terdiri dari lensa 50 MP (wide) dengan fitur PDAF dan OIS, lensa 32 MP (telephoto) dengan dukungan OIS dan zoom optik 2x, serta lensa 8 MP (ultrawide) dengan sudut pandang 112˚, pengguna dijamin dapat mengambil foto yang detail dan jernih dalam berbagai kondisi pencahayaan.

Fitur-fitur seperti LED flash, HDR, dan panorama semakin memperkaya pengalaman fotografi pengguna.

Realme 12 Pro juga mampu merekam video berkualitas tinggi hingga resolusi 4K@30fps dengan dukungan gyro-EIS untuk meminimalisir getaran.

Untuk kamera selfie, Realme 12 Pro menawarkan resolusi 16 MP yang cukup memuaskan untuk kebutuhan foto selfi dan video call. 

Kategori :