Timor Leste sempat memiliki peluang emas melalui Luis Figo pada menit ke-33, tetapi sontekannya melenceng tipis dari gawang Indonesia. Hingga akhir babak pertama, skor tetap 2-0 untuk Indonesia.
Di babak kedua, Indonesia masih mendominasi, namun kesulitan mencetak gol meski banyak peluang tercipta.
Timor Leste, yang lebih mengandalkan serangan balik, berhasil mencetak gol pada menit ke-66 melalui Luis Figo Ribeiro, setelah menggiring bola dan mengecoh Muhammad Iqbal. Skor menjadi 1-2.
Indonesia hampir menambah gol melalui Dony Tri Pamungkas pada menit ke-73, tetapi sepakannya mengenai tiang gawang.
Akhirnya, pada menit ke-78, gol ketiga Indonesia tercipta oleh Muhamad Ragil, yang menerima umpan dari Dony Tri. Skor menjadi 3-1.
Di sisa waktu, meskipun Indonesia terus menekan, tidak ada gol tambahan yang tercipta.
Kemenangan 3-1 ini memastikan Indonesia tetap dalam jalur untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025.
“Kami Harus siap menghadapi pertandingan ketiga. Dua tim ini yaitu Yaman dan Indonesia sama-sama punya nilai enam poin meskipun selisih gol kami lebih unggul,” kata Pelatih Timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri . (*)