Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Luka Kehitaman

Minggu 13-10-2024,21:00 WIB
Reporter : Hesti
Editor : Gus Munir

BACA JUGA:Inovasi Terbaru! Palletrone, Kereta Belanja Terbang dari SeoulTech untuk Logistik dan E-Commerce

Gel Silikon

Gel silikon efektif dalam meratakan tekstur dan warna bekas luka.

Oleskan sesuai petunjuk pada kemasan, dan jika bekas luka tertutup, tunggu hingga gel kering sebelum mengenakan pakaian.

Retinoid Oles

Retinoid biasanya digunakan untuk bekas luka jerawat dan memiliki efek eksfoliasi.

Konsultasikan dengan dokter sebelum penggunaan untuk mendapatkan dosis yang tepat.

Suntik Kortikosteroid

Suntikan kortikosteroid dapat membantu meratakan tekstur dan memudarkan warna bekas luka. Prosedur ini dilakukan dokter secara berkala, dan efeknya bisa terlihat dalam beberapa bulan.

BACA JUGA:iQOO 13 Siap Rilis di India 5 Desember, Ini Bocoran Spesifikasinya!

BACA JUGA:Preview Transportasi Masa Depan, Tesla Perkenalkan Tesla Cybercab dan Robovan!

Microneedling

Prosedur ini menggunakan jarum halus untuk merangsang produksi kolagen dan elastin, sehingga membantu memperhalus bekas luka.

Obat bius akan digunakan untuk mengurangi ketidaknyamanan selama proses.

Peeling Kimiawi

Peeling kimiawi dilakukan untuk mengangkat lapisan kulit paling luar, menggunakan larutan kimia seperti asam glikolat atau asam salisilat.

Prosedur ini dapat membantu memudarkan bekas luka yang menghitam.

Untuk hasil terbaik, penting untuk melindungi bekas luka dari paparan sinar matahari berlebih yang dapat memperparah hiperpigmentasi.

Jika bekas luka tidak menunjukkan perbaikan setelah berbagai cara dicoba, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk penanganan lebih lanjut.

 

Kategori :