RIP Liam Payne, Mantan Anggota One Direction

Kamis 17-10-2024,15:00 WIB
Reporter : Bagus
Editor : Gus Munir

OKES.NEWS - Dunia musik lagi-lagi berduka dengan kabar sedih dari Buenos Aires, Argentina.

Dilansir dari theguardian Liam Payne, mantan anggota boy band populer One Direction, meninggal dunia pada usia 31 tahun setelah jatuh dari lantai tiga hotel Casa Sur pada (16/10/2024).

Tim medis langsung datang ke lokasi dan mengonfirmasi bahwa Payne mengalami cedera yang sangat parah dan dinyatakan meninggal di tempat nggak lama setelah kejadian sekitar pukul 17.00 waktu setempat.

Penyelidikan Masih Berlangsung

Pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kematian Payne.

Laporan awal menyebutkan bahwa Payne mungkin melompat dari balkon, tapi detailnya masih belum jelas dan autopsi sedang dilakukan untuk mengetahui penyebab pastinya.

BACA JUGA:Hyundai Siap Rilis INSTER Cross, Crossover untuk Petualangan Mini di Alam Terbuka

BACA JUGA:Hujan? Santai Aja! Kenalan dengan Dronebrella, Payung Terbang Canggih!

Karir yang Cemerlang

Liam Payne lahir pada 29 Agustus 1993 dan mulai dikenal dunia saat bergabung dengan One Direction pada tahun 2010.

Grup ini meraih popularitas global dan menjadi salah satu boy band terbesar di dunia.

Setelah One Direction vakum, Payne melanjutkan karir solonya dan merilis beberapa lagu hit seperti "Strip That Down." Lagu-lagu ini membuktikan bahwa Payne punya bakat yang luar biasa, baik sebagai anggota grup maupun penyanyi solo.

Kehidupan Pribadi

Di tengah gemerlap dunia hiburan, Payne juga menjalani kehidupan pribadinya.

Dia meninggalkan seorang putra, Bear Grey Payne, yang berusia tujuh tahun, hasil hubungannya dengan mantan pacarnya, Cheryl Cole.

Selain itu, Payne juga meninggalkan orang tuanya dan dua saudara perempuannya yang kini harus menghadapi kehilangan yang sangat besar.

BACA JUGA:Rela Antri Demi Pertalite, Padahal Jalur Barcode di SPBU Baturaja Kosong

BACA JUGA:Hujan? Santai Aja! Kenalan dengan Dronebrella, Payung Terbang Canggih!

Tribut dan Rasa Kehilangan

Kategori :

Terkait