OKU SELATAN - OKES.NEWS - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakatnya, Bupati OKU Selatan, Abusama, SH, turun langsung meninjau lokasi kebakaran di Desa Kemu, Kecamatan Pulau Beringin, pada Rabu, 24 April 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Abusama juga menyalurkan bantuan kepada para korban terdampak.
Peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Sabtu malam, 19 April 2025, sekitar pukul 21.00 WIB di Dusun I, Desa Kemu, Kecamatan Pulau Beringin, Kabupaten OKU Selatan.
Akibat kejadian itu, tiga rumah warga terdampak—satu unit rumah dilaporkan hangus terbakar, sementara dua rumah lainnya mengalami kerusakan.
Diperkirakan total kerugian yang dialami para korban mencapai sekitar Rp320 juta.
BACA JUGA:Dijanjikan Pekerjaan Pemuda di OKU Tusuk Teman Sekampung di Ulu Ogan
Selain menyalurkan bantuan secara langsung, Bupati Abusama turut menyampaikan rasa duka dan keprihatinan mendalam atas musibah yang menimpa warganya.
Abusama juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada, khususnya dalam hal penggunaan listrik dan alat-alat rumah tangga. Seperti kompor, guna mencegah terjadinya musibah serupa di masa depan.
"Musibah ini harus menjadi pelajaran bagi kita semua agar lebih berhati-hati dan tidak lengah dalam menjaga keselamatan lingkungan sekitar," ujarnya.
Abusama juga mengajak warga untuk tetap tabah dan ikhlas menghadapi cobaan ini, sembari menanamkan semangat untuk bangkit kembali.
"Jangan biarkan musibah membuat kita terpuruk. Mari kita bangkit bersama untuk meraih masa depan yang lebih baik," pungkas Abusama. (*)