Jangan Abaikan Gejala Wajah Miring dan Bicara Pelo, Bisa Jadi Tanda Stroke!

Jangan Abaikan Gejala Wajah Miring dan Bicara Pelo, Bisa Jadi Tanda Stroke!

Ilustrasi menderita gejala stroke. (Foto: alodokter.com)--

Ia menambahkan, “Begitu gejala dikenali, segera bawa pasien ke rumah sakit siaga stroke dalam waktu kurang dari 4,5 jam agar peluang pemulihan lebih besar.”

Setiap Menit Sangat Bernilai

Tahun ini, kampanye World Stroke Day 2025 mengusung tema “Every Minute Counts” atau “Setiap Menit Sangat Berharga”.

Mengapa waktu 4,5 jam begitu penting? Menurut pedoman European Stroke Organization (2021), risiko kecacatan akibat Acute Ischemic Stroke (AIS) dapat diminimalisir jika terapi dilakukan dalam waktu kurang dari 4,5 jam sejak munculnya gejala.

BACA JUGA:Dalam Sehari, Polsek Madang Suku I Ungkap Dua Kasus Pencurian

Karena itu, pasien harus segera dibawa ke rumah sakit dengan layanan siaga stroke agar tim medis bisa segera mengidentifikasi jenis stroke dan mengaktifkan Code Stroke.

Kini, semakin banyak rumah sakit di Indonesia yang sudah memiliki layanan Stroke Ready Hospital. 

Informasi lengkap mengenai daftar rumah sakit tersebut dapat diakses melalui laman resmi Stroke Society Indonesia di: https://strokesociety.id/wso-angels-awards/.

Tindakan Cepat Dapat Menyelamatkan Nyawa

Stroke bisa terjadi pada siapa saja, kapan saja, dan di mana saja. Dengan mengenali tanda-tandanya, memahami pentingnya golden period 4,5 jam, serta mengetahui lokasi rumah sakit siaga stroke, setiap orang bisa berperan menyelamatkan nyawa.

Jangan tunda waktu — jika muncul gejala mencurigakan, segera bawa ke unit gawat darurat rumah sakit siaga stroke terdekat.

Ingat, setiap menit sangat berarti. Tindakan cepat Anda bisa menjadi perbedaan antara hidup dan kematian.

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: