Gubernur Lantik Teddy Sebagai Pj Bupati OKU

OKES.DISWAY.ID, PALEMBANG - Gubernur Sumsel H Herman Deru melantik dua Penjabat (Pj) bupati sekaligus. Yakni, Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah dan Pj Bupati Muara Enim Kurniawan di Griya Agung Palembang, semalam (23/6).
Deru meminta kepada kedua penjabat tersebut untuk menyegerakan pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19. Kemudian, ia juga mengintruksikan agar roda pembangunan berjalan di masing-masing daerah yang dipimpin.
“Saya minta gaspol untuk memulihkan ekonomi,” kata Deru. Hal ini bertujuan agar kesejahteraan masyarakat cepat terlaksana. “Keduanya harus segera terlaksana,” imbuhnya.
Sebagai pemimpin daerah di wilayahnya, tambah Deru, hendaknya segala sesuatu harus mempunyai etika. Tidak boleh pemimpin daerah semena-mena terhadap bawahannya. Apalagi memutasi pegawai dibawahnya tanpa ada alasan yang jelas.
“Jadi jangan semena-mena terhadap amanah yang diberikan, tetap harus gunakan etika,” tegasnya.
"Dalam tupoksi, Pj mempunyai kewenangan yang sama karena di bawah kontrol gubernur. Tapi kalau Pj dipenuhi hak-hak sebagai Bupati,” ucap Herman Deru.
"Memimpin pemerintahan tidak boleh semena-mena, ada aturan yang menaungi kita jangan pernah melakukan hal-hal yang diluar etika," pesannya.
Pj Bupati harus tetap berpatokan pada RPJMD yang sudah dilakukan kepala daerah sebelumnya. Deru juga berpesan, untuk honorer harus dicari solusi agar tidak ada pengangguran yang baru.
Sementara, Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah mengatakan, siap melaksanakan amanah yang dipercayakan kepada dirinya. Terlebih untuk menjalankan pesan yang disampaikan gubernur untuk segera memulihkan ekonomi.
“Doakan agar saya mampu mengemban amanah yang dipercayakan,” ungkapnya.
Upacara pelantikan ini jugs dihadiri Sekda OKU H A Tarmizi dan Istri, Ketua DPRD Kabupaten OKU H Marjito Bachri, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkominda) OKU.
Dalam kinerja, Pj harus melaporkan setiap tiga bulan ke Gubernur untuk mengontrol. Selain itu sebagai Pj tidak bisa berkutat berdasarkan tupoksi, tapi bisa fleksibel melaksanakan tugasnya sebagai pemimpin pemerintahan. (edy/rel/seg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: