Auditor Inspektorat Kota Palembang Kaji Banding ke OKU
Suasana pertemuan auditor inspektorat Oku dengan inspektorat kota palembang--
Okes.co.id -Tim auditor Inspektorat Kota Palembang melakukan kaji banding ke Inspektorat Kabupaten OKU, Selasa (20/9).
Rombongan tim Inspektorat Kota Palembang diterima langsung oleh Plt Kepala Inspektorat OKU H Absan SE di ruang kerjanya.
Ketua rombongan tim auditor inspektorat Kota Palembang, Hj Shinta Lusiana ST mengatakan, tim auditor yang melakukan kaji banding ke inspektorat Kabupaten OKU berjumlah 12 orang.
Kaji banding di Inspektorat Oku, masih kata Shinta meliputi pengendalian inflasi daerah di Kabupaten OKU dan kaji tiru terkait pelaksanaan audit Badan Usaha Milik Daerah(BUMD) OKU.
"Intinya kedatangan kami ke OKU tak lain saling tukar pemikiran terkait pengendalian inflasi dan pelaksanaan audit BUMD di OKU, "katanya menjelaskan.
Plt Kepala Inspektorat OKU H Absan SE menyambut baik dan ucapan selamat datang rombongan auditor Inspektorat Kota Palembang di Kabupaten OKU.
Pada prinsipnya, Inspektorat OKU siap bertukar ilmu dan saling sharing sebagaimana tujuan kedatangan inspektorat kota Palembang ke OKU.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: