3 Kades Petahana di Lengkiti Harus Legowo

3 Kades Petahana di Lengkiti Harus Legowo

Foto: Ilustrasi. (*)--

OKU, OKES.CO.ID - Perolehan suara pada pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di Kecamatan Lengkiti telah diperoleh.

Warga di 12 desa telah menentukan pilihan pada 4 Oktober 2022. 

Desa yang menggelar pilkades di kecamatan Lengkiti adalah Desa Umpam, Fajar Jaya, Fajar Bulan, Bumi Kawa, Negeri Ratu, Segara Kembang, Negeri Agung, Way Heling, Tanjung Agung, Lubuk Dalam, Simpang Empat, dan Gedung Pakuan.

Camat Lengkiti Yoyin Arifianto mengatakan, pilkades di kecamatan Lengkiti berlangsung sengit namun damai. 

BACA JUGA: Warga Gotong Royong Pugar 4 Pura

"Kades terpilih sudah ditentukan dari 12 desa tersebut,” kata Yoyin. Pilkades di kecamatan ini diikuti 33 calon kepala desa. 

Terdapat 3 calon kades yang berstatus sebagai petahana harus mengakui keunggulan pesaingnya. 

Yang pertama Desa Segara Kumbang yang diikuti oleh kades petahana Mawan Balian mendapatkan 229 suara.

Ia kalah tipis 4 suara dengan penantangnya yaitu Nazori Dinata dengan perolehan 333 suara.

BACA JUGA: Minim Lampu Penerang, Jalan Stadion Kemiling Gelap

Kemudian, kades petahana desa Umpam, Ruslan harus mengakui keunggulan Taslim. Ruslan mengantongi 119 suara. Sedangkan Taslim meraih hasil 310 suara.

Yang terakhir, hal yang sama terjadi di Desa Way Heling. Calon kades Herwandi yang merupakan petahana mendapatakan 166 suara.

Jumlah ini terpaut 28 suara dengan pendatang baru Herudin yang memperoleh 194 suara.

Yoyin mengatakan, panitia pilkades di kecamatan Lengkiti menyampaikan pesan kepada kandidat yang menang ataupun yang belum berkesempatan menjadi kades untuk legowo dengan hasil pilkades ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: