BSB Baturaja Cukupi Kebutuhan Nataru
Foto : Imam N-okes.co.id // Transaksi keuangan di BSB Cabang Baturaja (pasar baru) Kelurahan Kelurahan Kemalaraja.--
Okes.co.id, OKU - Bank Sumselbabel Cabang Baturaja mengalokasikan dana tunai sekitar Rp 100 miliar untuk mencukupi kebutuhan transaksi nasabah pada libur Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) atau selama periode Desember 2022 hingga Januari 2023.
Pemimpin Bank Sumsel Babel Baturaja H Muhammad Ramli Sinin mengatakan, alokasi dana sebesar Rp100 m untuk menjamin tercukupinya kebutuhan dana tarik tunai bagi nasabah dan masyarakat OKU pada Hari Raya Natal 2022 serta Tahun Baru 2023.
Dikatakan pria yang beken disapa Embi, alokasi dana Rp100 miliar diperuntukan bagi transaksi keuangan Pemda OKU dan pengisian 10 mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik bank plat merah ini.
"Secara umum tidak ada kenaikan kebutuhan alokasi dana yang kita siapkan tahun ini (2022,red) dengan tahun nataru tahun lalu(2021,red) kata Romli
Untuk Layanan transaksi keuangan tarik tunai lanjut romli terakhir pada 29 Desember 2022.
"Untuk pencairan SP2D dari Pemda paling lambat 30 Desember,"tandasnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: