Gelar Patroli Gabungan di OKU Antisipasi Balap Liar dan Gangkamtibmas

Gelar Patroli Gabungan di OKU Antisipasi Balap Liar dan Gangkamtibmas

Tim gabungan sedang melakukan pemeriksaan terhadap pengendara saat patroli gabungan, Sabtu, 13 Januari 2024 malam. (Foto: Eris Munandar/OKES)--

Gelar Patroli Gabungan di OKU Antisipasi Balap Liar dan Gangkamtibmas

BATURAJA - Personel Polres Ogan Komering Ulu (OKU) melakukan patroli gabungan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas (Gangkabtimas), terutama balap liar yang meresahkan masyarakat dan pengguna jalan raya.

Kegiatan patroli gabungan ini dilaksanakan pada Sabtu, 13 Januari 2024 malam, sekitar pukul 22.00 WIB di lokasi simpang 4 Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU.

Dalam patroli gabungan tersebut, personel gabungan dari Polres OKU, Subdenpom OKU, Kodim 0403 OKU, Dishub OKU, dan Satpol PP OKU melakukan pemeriksaan kendaraan bermotor dengan sasaran senjata tajam (sajam), senjata api (senpi), dan obat-obatan terlarang.

BACA JUGA:Inilah 10 Turnamen Esports Mobile Terpopuler di 2023

Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas Iptu Ibnu Holdon mengatakan, kegiatan patroli gabungan ini dilakukan sebagai respons atas keluhan masyarakat terkait maraknya aksi balap liar di wilayah Kabupaten OKU.

"Kami mengerahkan personel siaga Polres OKU dengan dibantu oleh Subdenpom OKU, Kodim 0403 OKU, Dishub OKU, dan Satpol PP OKU," kata Iptu Holdon.

Petugas patroli juga menyambangi para remaja yang nongkrong di lokasi rawan balap liar. Petugas juga memeriksa pengendara yang lewat dengan sasaran balap liar, sajam, senpi, dan obat-obatan terlarang.

BACA JUGA:Sempat Ditelantarkan, Romi Berpulang Usai Dirawat, Begini Penuturan Keluarga

"Jika mendapati pengendara yang menggunakan knalpot brong, kami akan langsung melakukan penindakan tegas, serta akan langsung mengamankan barang bukti kendaraan," tegas Iptu Holdon.

Patroli gabungan ini akan terus dilakukan secara rutin untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten OKU.(r15)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: