Jabatan Pj Bupati OKU Diperpanjang, Teddy Belum Ada Rencana Maju Pilkada

Jabatan Pj Bupati OKU Diperpanjang, Teddy Belum Ada Rencana Maju Pilkada

Pj Gubernur Sumatera Selatan, Dr Drs H Agus Fatoni MSi menyerahkan SK perpanjangan jabatan Pj Bupati OKU kepada H Teddy Meilwansyah di Pendopo Griya Agung, Rumah Dinas Gubernur Sumsel, Rabu, 19 Juni 2024. (Foto: Humas Pemkab OKU)--

Namun, lanjut Teddy berdasarkan pengamatan secara fisik melihat dari kondisi yang ada di daerah hulu, memang ada permasalahan. 

"Mungkin pengundulan hutan yang agak ekstrem. Memang betul-betul ini harus jadi perhatian bersama supaya tidak terjadi banjir ekstrem seperti ini dikemudian hari," harap Teddy. 

Teddy mengungkapkan, banjir di OKU tahun ini luar biasa, karena dalam satu semester ini saja sudah tiga kali terjadi bencana banjir. Yakni 27 Februari, 7 Mei dan terakhir 22 Mei 2024. 

BACA JUGA:Terungkap Misteri Penemuan Mayat, Diduga Alyudi Orang Hilang Warga Desa Kurup, Pihak Keluarga Akui Begini

"Ini artinya ada yang salah di daerah kami. Makanya kami sudah minta bantuan dengan BRIN dan Kepala BNPB untuk bersama - sama kajian secara komprehensif dengan harapan dapat menuntaskan permasalahan banjir di OKU," ujarnya. 

Sementara disinggung dugaan penyebab, kata Teddy banyak. Mulai kemungkinan adanya perkebunan, pertambangana dan lainnya. "Kemungkinan banyak, tapi kita tunggu hasil kajian BRIN untuk memastikannya," lanjutnya.

Teddy mejelaskan, untuk mengatasi banjir, dalam jangka pendek pihaknya sudah melakukan imbauan kepada masyarakat di daerah huluan jangan sampai mereka melakukan perambahan hutan. Karena itu mungkin jadi salah satu penyebab. 

"Langkah pendek, dan menengah sudah akan melakukan pembangunan kolam - kolam retensi dan normalisasi sungai sehingga curah hujan tinggi paling tidak dapat mengurangi," tambahnya.

Sementara, Pj Gubernur Sumsel, Drs H Agus Fatoni MSi, mengucapkan selamat kepada H Teddy Meilwansyah atas penerimaan Surat Keputusan Mendagri terkait perpanjangan masa jabatan Pj Bupati OKU. 

Fatoni berharap keputusan ini dapat membawa dampak positif dan memajukan Kabupaten OKU, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menurut Fatoni, seorang kepala daerah harus mampu memberikan yang terbaik dalam berbagai aspek.

BACA JUGA:Geger ! Pria Tanpa identitas di OKU Ditemukan Membusuk, Ini ciri-cirinya

Agar masyarakat OKU dapat merasakan manfaat dari pemerintahan yang baik dan terstruktur, terutama menjelang musim Pilkada yang akan datang.

"Saya yakin di bawah kepemimpinan Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah, Pilkada nanti akan berjalan dengan baik," pungkas Fatoni. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: