Vivo Y58 Resmi Meluncur dengan Baterai Jumbo Pilihan Menarik di Kelas Menengah

Vivo Y58 Resmi Meluncur dengan Baterai Jumbo Pilihan Menarik di Kelas Menengah

--

BACA JUGA:Apple Bersiap Luncurkan Inovasi Besar iOS 18 dengan Siri AI Canggih dan Smartphone Terbaru di 2024

Vivo Y58 juga menjalankan sistem operasi terbaru, Android 14, dengan antarmuka Funtouch 14 yang user friendly.

Vivo Y58 menyediakan kapasitas penyimpanan internal sebesar 128GB yang masih bisa diperluas dengan kartu microSDXC melalui slot SIM hybrid. 

Dengan teknologi UFS 2.2, kecepatan transfer data menjadi lebih optimal, sehingga pengguna tidak perlu khawatir akan masalah penyimpanan dan performa.

Untuk urusan fotografi, Vivo Y58 dilengkapi dengan kamera utama ganda yang terdiri dari sensor 50 MP dan 2 MP.

BACA JUGA:Nostalgia Desain Klasik ala Nokia, Rumor dari HMD yang Siapkan HMD Skyline!

Kamera ini mampu menghasilkan foto dengan detail yang tajam dan warna yang akurat. 

Kamera depannya yang beresolusi 8 MP juga tidak kalah bagus untuk selfie dan video call. 

Kedua kamera mampu merekam video dengan resolusi 1080p pada 30fps, cukup untuk kebutuhan konten sehari-hari.

Dalam hal konektivitas, Vivo Y58 mendukung Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.1, berbagai sistem navigasi satelit, dan USB Type-C 2.0 dengan fitur OTG. 

BACA JUGA:Oppo F27 Pro+ Resmi Rilis dengan IP69 yang Tahan Air Panas!

Ada juga radio FM untuk mendengarkan siaran lokal. 

Sayangnya, NFC tidak tersedia di model ini, namun hal tersebut mungkin tidak menjadi masalah besar bagi sebagian pengguna. 

Smartphone ini juga masih menyediakan jack audio 3.5mm dan speaker stereo untuk pengalaman audio yang lebih baik.

Salah satu keunggulan utama Vivo Y58 adalah kapasitas baterainya yang besar, yakni 6000 mAh. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: