Keren, Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Boys Championship 2024

Keren, Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Boys Championship 2024

Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Boys Championship 2024--

Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Boys Championship 2024

okes.news- Tim U-16 Indonesia berhasil melaju ke babak semifinal ASEAN U-16 Boys Championship 2024 setelah menang telak 6-1 atas Laos pada laga terakhir Grup A yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Kamis  27 Juni 2024. 

Dengan hasil ini, Indonesia memastikan diri sebagai juara Grup A.

BACA JUGA:Timnas Argentina Terancam Absen Pemain Bintang

Keenam gol Indonesia dicetak oleh M. Zahaby Gholy pada menit ke-24, gol bunuh diri pemain Laos, Laks Sayyavath, pada menit ke-30, dua gol dari Josh Holong pada menit ke-37 dan ke-61, Putu Panji pada menit ke-45+2, dan gol terakhir dari M Mierza pada menit ke-79. 

Pada babak semifinal nanti, Indonesia akan menghadapi runner-up terbaik dari Grup B atau C.

Pelatih Indonesia, Nova Arianto, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para pemain yang telah berjuang maksimal dalam pertandingan tersebut. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-23 Ukir Sejarah, Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 Usai Gilas Korsel di Drama Penalti

"Saya mengucapkan terima kasih kepada pemain saya yang sudah berjuang maksimal di pertandingan hari ini. Saya juga bersyukur sebanyak 23 pemain sudah kami turunkan untuk bermain di turnamen ini," ujar Nova seusai laga.

Meskipun meraih kemenangan besar, Nova mengakui bahwa timnya masih memiliki kekurangan dan meminta para pemainnya untuk tetap fokus.

 "Dan saya sampaikan kepada pemain ini menjadi awal untuk kedepannya bisa lebih baik lagi dan saya minta pemain bisa fokus lagi dan melupakan euforia malam ini sehingga semifinal kami bisa tampil maksimal," tambahnya.

BACA JUGA:Taklukkan Kirgistan, Timnas U-24 Indonesia Hadapi Taipei di Asian Games 2022 Pelauang ke 16 Besar Kata Indra

Pelatih asal Semarang tersebut juga menegaskan bahwa dirinya fokus melihat progres setiap pemain.

 "Saya sampaikan pada pemain saya agar selalu fokus tiap pertandingan dan bersyukur kami bisa lolos. Kami lihat siapa yang akan Indonesia hadapi di semifinal apakah Thailand, Australia atau dari grup B yakni Kamboja, Vietnam atau Myanmar, siapapun lawannya kita siap," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: