Investasi Emas Kini Semakin Mudah! Galeri 24 Hadirkan Emas Mini Mulai Rp10 Ribu
Ilustrasi emas batangan mini. (Foto: Tokopedia)--
PALEMBANG - OKES.NEWS - Minat masyarakat terhadap investasi emas terus meningkat.
Untuk mendukung kebutuhan ini, Galeri 24, anak usaha PT Pegadaian (Persero), terus berinovasi dengan menghadirkan produk-produk pilihan.
Termasuk emas batangan mini (mini baby) dengan ukuran mulai dari 0,001 hingga 0,005 gram, serta berbagai perhiasan dan berlian.
Direktur PT Pegadaian Galeri 24, Endah Susiani, menyampaikan bahwa perusahaan menawarkan beragam opsi investasi menarik selain emas batangan, perhiasan, dan berlian.
Konsumen kini juga bisa memanfaatkan layanan tabungan emas, cicilan emas melalui platform digital, hingga memesan perhiasan dan emas logam mulia (LM) dengan desain kustom.
BACA JUGA:Pengabdian STIKes Al Ma'arif Baturaja: Pendampingan Ibu Hamil Menuju Kelahiran Sehat dan aman di OKU
BACA JUGA:Manchester United Capai Kesepakan dengan Ruben Amorim
"Ini merupakan upaya kami untuk menarik minat investasi emas, terutama dari kalangan generasi milenial," jelas Endah.
Endah menambahkan, Galeri 24 menawarkan produk emas mini baby dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp11.000 untuk ukuran 0,001 gram, serta tersedia juga ukuran 0,002 dan 0,005 gram.
Di samping itu, perusahaan menghadirkan opsi emas dan perhiasan kustom yang desainnya bisa disesuaikan dengan keinginan pelanggan.
"Kustomisasi ini mencakup desain pada emasnya, bukan hanya pada kemasannya saja," ujar Endah.
Menurut Endah, layanan kustom ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan, termasuk kartu identitas atau ID Card dengan foto siluet dan informasi pemilik.
BACA JUGA:Laksanakan Monitoring dan Evaluasi Kinerja Penataan Agraria
BACA JUGA:Kantor Imigrasi UKK Baturaja OKU terapkan Paspor 10 Tahun, Kenaikan Biaya Disesuaikan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: