Ferrari Siap Luncurin Mobil Listrik Pertamanya Oktober 2025

CEO Ferrari, Benedetto Vigna (Foto via clubalfa)--
OKES.NEWS - Ferrari, yang selama ini dikenal sebagai rajanya mobil sport dengan suara mesin yang bikin merinding, akhirnya bakal ikut terjun ke dunia mobil listrik.
Rencananya, mobil listrik pertama Ferrari bakal resmi diperkenalkan ke publik pada 9 Oktober 2025, langsung dari markas mereka di Maranello, pas acara Capital Markets Day.
Langkah Baru, Bukan Ganti Arah
Ini jadi momen bersejarah buat Ferrari. Bayangin aja, brand yang biasanya identik sama mesin bensin berisik dan kecepatan, sekarang mulai melirik kendaraan ramah lingkungan.
Tapi tenang, menurut CEO Ferrari, Benedetto Vigna, ini bukan berarti mereka ninggalin mesin konvensional. “Kita nggak mengganti, tapi nambahin. Mobil listrik ini jadi bagian dari keluarga Ferrari bareng mesin bensin dan hybrid,” kata Vigna.
BACA JUGA:Beri Wadah Bagi Pelajar Gelar Event Basket dan Futsal
Bocoran Desain dan Teknologi
Walaupun Ferrari belum ngebocorin nama atau spek resmi, banyak yang percaya mobil listrik ini bakal berbentuk crossover atau grand tourer (GT), bukan supercar dua pintu kayak biasanya.
Beberapa prototipe yang ketangkep kamera bahkan punya knalpot palsu dan suara mesin buatan, sebagai cara Ferrari tetap jaga sensasi berkendara khas mereka.
Soal teknologi, Ferrari lagi serius banget. Mereka bikin sendiri motor listrik, inverter, dan baterai di fasilitas baru yang disebut “E-Building” di Maranello.
Mereka juga udah ngurus paten buat sistem suara dan konfigurasi tiga motor listrik buat performa maksimal.
BACA JUGA:Porsche 911 GT3 Tembus Rekor Nürburgring, Mobil Manual Masih Bertenaga!
Harga Fantastis, Seperti Biasanya
Soal harga? Jangan kaget. Mobil ini kabarnya bakal dibanderol lebih dari €500.000, alias sekitar Rp8,7 miliar (kalau pakai kurs Rp17.400 per euro).
Mahal? Iya. Tapi namanya juga Ferrari. Katanya sih mereka juga bakal sediain garansi tambahan dan opsi ganti baterai buat yang khawatir soal ketahanan baterai jangka panjang.
Era Baru Buat Si Kuda Jingkrak
Mobil listrik ini cuma satu dari enam model baru yang bakal diluncurin Ferrari di tahun 2025. Jadi, bukan berarti Ferrari berubah haluan total.
Mereka tetap akan hadir dengan pilihan mesin bensin, hybrid, dan sekarang listrik. Intinya, Ferrari pengin tetap jadi brand yang seru buat semua jenis penggemar mobil, baik yang suka deru mesin, atau yang lebih milih suara senyap dan nol emisi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: