Upacara HUT Pramuka di OKU Bergeser

Jumat 12-08-2022,11:14 WIB
Reporter : Imam N
Editor : Awang

OKES.CO.ID - Pelaksanaan upacara  Hari Pramuka ke-66 tahun ini di Kabupaten OKU terjadi pergeseran. 

 

Hari Pramuka jatuh pada 14 Agustus. Namun untuk pelaksanaan upacara hari Pramuka digelar pada 15 Agustus.

 

Ketua Kwarcab OKU A Tarmizi dikonfirmasi membenarkan hal itu. Pergeseran pelaksanaan upacara disebabkan car free day (CFD) di Taman Kota Baturaja. 

 

"14 Agustus bertepatan hari Minggu.  Taman Kota Baturaja digunakan untuk CFD, " ujarnya, Jumat (12/8).

 

Kendati terjadi pergeseran, Tarmizi memastikan tidak menyalahi aturan dan mengurangi hikmat dari upacara Pramuka ke- 66 tahun ini.

 

" Tidak masalah, " lanjutnya.

 

Pada upacara HUT Pramuka, juga akan dirangkai dengan pembagian hadiah pemenang lomba yang digelar untuk menyemarakan HUT Pramuka.

 

"Termasuk juga dengan  pemberian penghargaan kepada Anggota Pramuka di OKU, "tukasnya. (Din)

Kategori :