Dinas PPPA OKU Berikan Pelatihan Ecoprint kepada Kelompok Usaha Perempuan

Rabu 31-08-2022,18:00 WIB
Reporter : Ari Pranika
Editor : Awang

OKU, OKES.CO.ID - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) OKU terus meningkatkan kemampuan keterampilan serta kesejahteraan melalui pemberdayaan. 

Pemberdayaan tersebut dilakukan dengan memberikan kesempatan kepada kelompok usaha yang dikelola kaum gender.

Hal inilah yang menjadikan DPPPA Kabupaten OKU terus memberikan advokasi dan pembinaan bagi kelompok perempuan di kabupaten OKU.

Sehingga dapat meningkatkan pendapatan keluarga melalui kegiatan yang produktif melalui kerajinan tangan, usaha rumahan dan kelompok.

BACA JUGA: Dinas PPPA OKU Gelar Rakor


Foto bersama panitia pelatihan ecoprint.-Foto: Ist.-

Salah satunya, DPPA OKU memberikan pelatihan ecoprint terhadap puluhan wanita yang tergabung dalam organisasi wanita.

Seperti TP PKK OKU, DWP OKU, DWP Dinas PPPA OKU, Persit, Bhayangkari dan Wanita Salimah.

"Hari ini kita mendatangkan narasumber yang memang mengerti tentang ecoprint," ujar Kepala Dinas PPPA OKU, Ir H Arman M.Si saat membuka pelatihan di Hotel Grand Kemuning pada 30 Agustus 2022.

Mengapa ecoprint, kata Arman, karena bahan baku yang dibutuhkan lebih banyak bersumber dialam sekitar. 

BACA JUGA: Ditusuk OTD, Perempuan Asal OI Tewas 

Dengan banyaknya sumber bahan baku di alam, maka dapat menghemat modal, namun hasilnya memiliki nilai jual  cukup tinggi dan memiliki pangsa pasar.

"Kita harapkan melalui kegiatan ini pelaku usaha kelompok perempuan ini semakin banyak dan menjadi salah satu pendongkrak ekonomi keluarga," kata Arman.

Sementara itu, Kabid Pemberdayaan Perempuan Dinas PPPA OKU Yosi Handayani S.Sos menambahkan pada kegiatan tersebut pihaknya menghadirkan Siti Cendrawati dari Rumah Putri Desa Air Paoh sebagai narasumber.

Menurut Yosi, Narasumber tersebut merupakan praktisi ecoprint yang saat ini telah menjual produknya ke berbagai daerah.

Kategori :