OKES.COID, OKU – Jembatan ogan I dipercantik sebelum tutup tahun 2022. Hal ini terlihat pada Rabu (28/12) pagi. Sejumlah pekerja mulai membersihkan rangka atas jembatan. Bekas cat yang terkelupas, dicopot dengan sekrup.
Pengerjaan awal ini, menurut info dari salah satu pekerja mulai dikerjakan sejak Selasa (27/12).
“Setelah melepas sisa cat, lanjut melamirnya dengan dempul, karena banyak yang tukak, “ ujar salah satu pekerja dibincangi di lokasi.
Kemungkinan, pengecatan jembatan yang kerap disebut iconnya Kota Baturaja, rampung sebelum tutup tahun 2022.
“Tidak lama, setelah melamir langsung pengecatan, “ ungkapnya.
Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman (Perkim) OKU H Aulia Mahdi melalui Kabid Kawasan Permukiman OKU H Mujaim menyebut, pengecatan jembatan merupakan bantuan CSR perumahan.
“Warnanya catnya belum tahu, karena perusahaan yang memberi. Nanti ada tambahan lampu led, “ katanya. (*)