OKES.CO.ID- Sejumlah Massa mendatangi Rumah Sakit antonio pada Kamis, 16 Februari 2023. Aksi itu dilakukan oleh puluhan orang di depan halaman Rumah Sakit Santo Antonio Baturaja Jl. Garuda Lintas Timur, Baturaja Timur kabupaten OKU, Sumsel.
Kapolres OKU Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Arif Harsono melalui Kepala Divisi Hubungan Masyarkat (Kasi Humas) AKP Syafaruddin didampingi Kasat Intelkam Polres Oku Akp Hendry Antonius membenarkan adanya aksi damai di rumah Sakit tersbut.
Dalam keterangannya, menyebutkan, bahwa aksi dami tersebut dimaksudkan untuk mempertanyakan permasalahan yang kini beredar di tengah masyarakat terkait permasalahan administrasi pembayaran yang diduga bermasalah.
"Puluhan Massa itu hanya ingin meminta penjelasan dari pihak direktur rumah sakit Santo Antonio atas peristiwa yang di alami oleh masyarakat pada saat pembayaran," ujar Arif.
Dilanjutkannya, perwakilan dari pihak aliansi masyarakat peduli OKU disambut untuk audiensi dengan pihak RS. Santo Antonio Baturaja bertempat di Ruangan Auditorium Rs.Santo Antonio Baturaja.
"Kami dari pihak polres oku menyarankan kepada pihak Rs. Santo antonio Baturaja untuk mengkroscek setiap sistem yang ada di Rs. Santo Antonio Baturaja agar tidak terjadi lagi sistem eror," tegas Arif.
BACA JUGA:Polisi Tangkap Pelaku KDRT di Baturaja
Masih kata Arif, Pihaknya berharap apa yang terjadi sekarang ini dapat langsung ditanggapi oleh pihak Rumah Sakit, Untuk mencatat apa yang di sampaikan massa untuk menjadi pembenaran kedepannya.
BACA JUGA:Bocah di OKU Hilang dari Rumah Ditemukan, Begini Kondisinya
"Kegiatan pengamanan aksi damai dari aliansi masyarakat peduli OKU Kab. OKU dalam keadaan aman dan kondusif," tutupnya.