Waktu Senggang, Beritikaf di Masjid Nabawi Siang Dan Malam
MURATARA –OKES.NEWS, Memanfaatkan waktu senggang para jemaah haji kabupaten Muratara menggunakannya untuk memperbanyak ibadah. Kloter 19 jemaah haji asal Kabupaten Muratara, Provinsi Sumsel, sedang mengalami pengalaman unik dalam beribadah di Masjid Nabawi di kota Madinah Al Munawarah. Ketua regu kloter 19, H M Ali, mengungkapkan bahwa seluruh jemaah haji dari kloter tersebut dalam keadaan sehat dan saat ini berada di kota Madinah. Masjid Nabawi, sebagai salah satu masjid terpenting di kota Madinah yang memiliki keistimewaan tersendiri. “Sangat bersyukur, semua jamaah dalam kondisi sehat, dan saat ini kami berada di kota Madinah, di mana banyak jamaah yang rajin melaksanakan salat Arbain di Masjid Nabawi siang dan malam,” ungkap H M Ali. BACA JUGA:5 Pesan Panglima TNI Kepada 833 Calon Perwira Remaja, Nomor 1 Bikin Merinding Mendegarnya Salat Arbain adalah salat berjamaah sebanyak 40 kali dalam salat 5 waktu, tanpa ada yang terlewatkan. Selama menunggu waktu salat, banyak jemaah yang beritikaf di dalam Masjid Nabawi atau melakukan ziarah ke makam Nabi Muhammad SAW. Menurutnya, suasana di kota Nabi ini sangat berbeda dengan di kota Mekah Al Mukaromah, khususnya di Masjidil Haram. Hal ini menyebabkan banyak jamaah yang betah berlama-lama di dalam Masjid Nabawi, bahkan ada yang bermalam di dalamnya. “Selain beribadah, kami juga melakukan ziarah ke makam Nabi di Raudah dan makam sahabat di Baqi. Banyak jemaah yang betah di Masjid Nabawi karena hadis nabi menyebutkan bahwa di antara mimbar dan kamar Nabi merupakan taman surga,” jelasnya. * BACA JUGA:Hari Bhakti Adhyaksa ke 63, Jajaran Setwan DPRD OKU Beri Ucapan dan Kado IstimewaWaktu Senggang, Beritikaf di Masjid Nabawi Siang Dan Malam
Minggu 23-07-2023,03:00 WIB
Editor : Gus Munir
Kategori :
Terkait
Kamis 21-11-2024,10:00 WIB
Polisi Tangkap Konten Kreator Togel Online di Muratara
Sabtu 16-11-2024,07:00 WIB
DPR RI Soroti Kasus Novi, Pelaku Penyiraman Air Keras
Jumat 08-11-2024,09:00 WIB
Warga Mendulang Emas di Sungai Rupit, 3 Hari Hasilkan Jutaan Rupiah
Kamis 26-09-2024,20:00 WIB
3 Tersangka Korupsi Anggaran BLUD RSUD Rupit Rp1,04 Miliar Dilimpahkan ke Kejari
Selasa 09-07-2024,19:30 WIB
1000 Istri di Daerah ini Pilih Jadi Janda, Pemicunya Faktor Ekonomi dan KDRT
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:01 WIB
Kantah OKU Perkuat Komitmen Layanan Pengaduan Publik
Sabtu 23-11-2024,15:30 WIB
Investasi Masa Tua, DPLK BRI Tawarkan Berbagai Manfaat Menarik Untuk Pensiunan
Sabtu 23-11-2024,22:00 WIB
Olahraga yang Dapat Membantu Meningkatkan Tinggi Badan
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Waspadai Dampak Buruk Minuman Bersoda bagi Kesehatan
Sabtu 23-11-2024,15:00 WIB
Langkah Keren untuk Lingkungan, Luigi Cani Sebar Lebih dari 100 Juta Benih di Hutan Amazon
Terkini
Minggu 24-11-2024,12:00 WIB
Harga Tiga Komoditi Potensi Meroket
Minggu 24-11-2024,11:00 WIB
Lakukan Razia di Lapas, Temukan Barang Dianggap Berbahaya
Minggu 24-11-2024,10:00 WIB
Oknum Mahasiswa Diduga Lakukan Jual Beli Narkoba
Minggu 24-11-2024,09:00 WIB
Tak Kunjung Membaik, Manajemen Sriwijaya FC Belum Wacanakan Perombakan Pemain
Minggu 24-11-2024,08:00 WIB