Resep Bubur Ketan Hitam Wajib Dicoba!
OKES.NEWS - Di Indonesia, bubur ketan hitam sangat populer, terutama saat bulan puasa atau acara spesial. Ketan hitam (juga disebut glutinous rice atau sticky rice) yang dimasak dengan santan kelapa dan gula merah adalah bahan utama bubur ini.
Seringkali, bubur ketan hitam disajikan dengan topping seperti pisang, kacang tanah, atau biji wijen. Topping ini dapat mengubah rasa dan tekstur hidangan.
Bubur ketan hitam memiliki tekstur kenyal dan rasa manis yang khas. Selama bulan puasa, hidangan ini sering disajikan sebagai takjil, atau makanan berbuka puasa, dan juga bisa dimakan sebagai penutup di berbagai acara. Bubur ketan hitam adalah salah satu hidangan penutup tradisional Indonesia yang paling populer.
Penasaran dengan rasanya? Kalian bisa membuatnya sendiri dirumah dengan mengikuti resep dan cara memasak yang diberikan oleh jevoodz @jevilia berikut ini.
bahan:
bubur:
250 gram beras ketan hitam
1 genggam beras ketan putih
Daun pandan
Kayu manis
1.2 – 1.5 liter air
75- 100 gram gula