M Iqbal Alisyahbana Dilantik sebagai Pj Bupati OKU, Gantikan Teddy Meilwansyah yang Siap Bertarung di Pilkada

Minggu 11-08-2024,13:56 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Aris Munandar

OKU– OKES.NEWS, Penjabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) resmi berganti. M Iqbal Alisyahbana, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Pelaksana BPBD Sumsel, kini menjabat sebagai Pj Bupati OKU, menggantikan H Teddy Meilwansyah.

 Pelantikan Iqbal dilakukan oleh Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi, pada Minggu, 11 Agustus 2024 di Griya Agung.

Pergantian ini terjadi setelah Teddy Meilwansyah resmi mengundurkan diri sebagai Pj Bupati OKU. Pengunduran diri ini dilatarbelakangi oleh niatnya untuk maju dalam Pilkada OKU 2024. 

"Kami mengundurkan diri karena ada keinginan untuk maju di Pilkada OKU 2024," kata Teddy. Pengunduran dirinya telah diajukan sejak 17 Juni lalu dan resmi diterima pada 10 Agustus.

Teddy Meilwansyah, yang menjabat sebagai Pj Bupati OKU selama lebih dari dua tahun, menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf kepada masyarakat OKU.

 Ia mengakui bahwa selama masa jabatannya, mungkin ada tindakan atau kebijakan yang tidak dapat menyenangkan semua pihak. 

BACA JUGA:KPU OKU Sosialisasikan PKPU No 8 Tahun 2024 Jelang Pilkada 2024

BACA JUGA:Bawa Jargon “TEMANKU”, PKS Dukung Teddy Meilwansyah Jadi Calon Bupati OKU

"Kami telah melaksanakan tugas dengan maksimal, namun sebagai manusia biasa, tentu tak lepas dari salah dan khilaf," ujarnya.

Teddy juga berharap masyarakat OKU mendukung niat baiknya untuk mencalonkan diri sebagai Bupati OKU bersama Marjito Bachri. 

Ia berkomitmen untuk terus mengakomodir harapan dan keinginan masyarakat yang belum terpenuhi selama masa jabatannya.

"Berikan kami kesempatan untuk memimpin kembali OKU ini, sehingga kami bisa menuntaskan harapan masyarakat yang belum terakomodir," tambahnya.

Pelantikan M Iqbal Alisyahbana sebagai Pj Bupati OKU juga diikuti dengan pelantikan Vina Aprilia Iqbal sebagai Pj Ketua TP PKK OKU, menggantikan Zwesty Karenia Teddy. 

Hal ini disampaikan oleh Sri Sulastri, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Sumsel. "Pelantikan ini sekaligus untuk Pj Ketua TP PKK OKU," jelasnya.

BACA JUGA:Gerindra Resmi Dukung Pasangan Teddy-Marjito Jadi Calon Bupati dan Wakil Bupati OKU

Kategori :