Samsung Galaxy Tab S10+ dan S10 Ultra Resmi Rilis, Usung Chip Dimensity 9300+ dan Fitur AI yang Lebih Canggih

Jumat 27-09-2024,14:00 WIB
Reporter : Bagus
Editor : Aris Munandar

Ada juga fitur AI lain kayak Circle to Search yang bikin kamu gampang cari sesuatu, Sketch to Image yang ngubah gambar tangan jadi digital otomatis, dan Note Assist yang bisa atur catatan, nyalin rekaman suara, bahkan nerjemahin PDF.

Buat yang suka nulis tangan, ada fitur Handwriting Help yang bikin tulisan tanganmu lebih rapi tanpa ngilangin kesan tulisan asli.

Selain itu, kedua tablet ini juga bisa jadi bagian dari ekosistem Galaxy Home AI.

Kamu bisa bikin peta 3D dari rumahmu, jadi lebih gampang buat nyari perangkat SmartThings di rumah dan ngendaliinnya lewat tablet ini.

BACA JUGA:Cara Simpel Jaga Kesehatan di Tengah Kesibukan dengan Olahraga Ringan di Kantor

BACA JUGA:Batman Cetak Sejarah Menjadi Superhero Pertama yang Dapat Bintang di Hollywood Walk of Fame

Desain Mewah dan Layar AMOLED yang Tajam

Dari segi desain, Galaxy Tab S10+ dan S10 Ultra dibuat dengan bodi aluminium yang solid dan udah punya sertifikasi tahan air dan debu IP68.

Layarnya pakai Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120Hz, jadi tampilan gambar bakal tajam dan enak dilihat, cocok buat nonton film atau kerja lama-lama tanpa bikin mata capek.

Dengan segala fitur canggih ini, Samsung Galaxy Tab S10+ dan S10 Ultra siap jadi pilihan buat kamu yang butuh tablet premium dengan performa kencang dan dukungan AI yang pintar.

 

Kategori :