Hyundai Perkenalkan Konsep Mobil Hidrogen Baru, INITIUM

Sabtu 02-11-2024,15:00 WIB
Reporter : Bagus
Editor : Gus Munir

Dengan sistem sel hidrogennya, mobil ini bisa menyediakan daya hingga 100 kWh, cukup untuk nyalain listrik rumah selama sekitar sepuluh hari.

Fitur ini pastinya berguna buat kebutuhan darurat atau saat camping di tempat yang nggak ada akses listrik.

Selain itu, Hyundai juga menyematkan fitur perencana rute cerdas khusus FCEV. Fitur ini memudahkan pengemudi menemukan stasiun pengisian hidrogen di sepanjang perjalanan mereka.

Dengan adanya fitur ini, Hyundai ingin memastikan pengalaman berkendara jadi lebih nyaman meskipun infrastruktur pengisian hidrogen masih dalam tahap pengembangan.

BACA JUGA:Wanita Diduga Pengedar Sabu di Baturaja Diringkus

BACA JUGA:IRT Ngadu ke Polisi Dianiaya Kakak Kandung

Ambisi Besar Hyundai di Teknologi Hidrogen

Hyundai nggak main-main soal teknologi hidrogen.

Meski masih ada tantangan besar, Hyundai tetap yakin FCEV punya masa depan yang cerah. Itulah sebabnya mereka terus berinovasi dan menghadirkan konsep seperti INITIUM ini.

Harapannya, INITIUM bisa jadi kendaraan andalan yang mencerminkan visi Hyundai dalam menciptakan ekosistem hidrogen yang terintegrasi dalam kehidupan sehari-hari.

Mereka ingin mengubah cara kita berpikir soal transportasi yang lebih bersih dan ramah lingkungan.

Dengan hadirnya INITIUM, Hyundai ingin mengajak kita semua melihat potensi besar dari teknologi hidrogen, membuka peluang untuk masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

 

Kategori :