OKU Timur Alami Pengurangan Anggaran Hampir Rp120 Miliar

Senin 03-03-2025,07:00 WIB
Reporter : Kholid
Editor : Gus Munir

OKU TIMUR - OKES.NEWS - Pemerintah Kabupaten OKU Timur harus menerapkan efisiensi anggaran sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025.

Ketua DPRD OKU Timur, Hermanto SE, mengungkapkan bahwa daerahnya mengalami pengurangan anggaran hingga hampir Rp 120 miliar.

Meskipun pemotongan ini cukup signifikan, ia memastikan bahwa program-program prioritas masyarakat tetap berjalan tanpa pengurangan.

"Efisiensi anggaran di OKU Timur mencapai sekitar Rp 119 miliar lebih atau mendekati Rp 120 miliar," ujar Hermanto kepada wartawan.

Ia menjelaskan bahwa pemotongan anggaran mencakup berbagai sektor administratif, seperti biaya perjalanan dinas, konsumsi, alat tulis kantor, serta kegiatan seremonial.

BACA JUGA:Enos Bakal Aplikasikan Ilmu Pembekalan dalam Kebijakan Strategis

Meski demikian, Hermanto menegaskan bahwa efisiensi ini tidak akan berdampak pada program-program yang berkaitan langsung dengan kepentingan masyarakat.

"Kami tentu merasa sedih dengan adanya pemotongan ini, terutama dalam hal perjalanan dinas, konsumsi, alat tulis kantor, dan kegiatan seremonial," katanya.

Namun, ia memastikan bahwa efisiensi anggaran ini tidak akan menghambat kinerja DPRD OKU Timur.

"Insyaallah kinerja anggota DPRD Kabupaten OKU Timur tetap berjalan dengan baik," pungkasnya.

Keputusan efisiensi anggaran ini merupakan kebijakan dari pemerintah pusat yang harus diterapkan oleh pemerintah daerah.

Dengan adanya pengurangan anggaran ini, diharapkan belanja daerah menjadi lebih efektif dan tetap mengutamakan kesejahteraan masyarakat. (*)

 

Kategori :