Yenny Serap Aspirasi Sekaligus Serahkan Bangunan Mushollah An - Nur Sani
OKES CO ID OKU Anggota DPRD Sumsel Yenny Elita SPd MM mewakili keluarga besar H Sofyan Sani meresmikan pemakaian mushollah An Nur Sani di komplek perumahan Serdang Kelurahan Baturaja Permai Kecamatan Baturaja Timur Acara yang digelar Minggu siang 5 12 dihadiri H Sofyan Sani Penyerahan kunci Mushollah dari Sofyan Sani diterima Ketua RW 01 Kelurahan Baturaja Permai Naksabandi atas nama masyarakat Perumahan Serdang Yenny Elita mewakili ayahnya Sofyan Sani menyampaikaikan semoga bangunan mushollah yang telah diwakafkan dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar Saya mewakili keluarga besar ayah saya secara resmi menyerahkan bangunan mushollah ini kepada masyarakat Perumahan Serdang Kelurahan Baturaja Permai Semoga ini bermanfaat dan kita berharap nantinya bisa juga didirikan Taman Pendidikan Al Quran untuk pendidikan anak anak sekitar sini ucap Yenny Elita mewakili keluarga besar H Sofyan Sani Mulai Minggu 5 Desember 2021 pemakaian mushollah AN Nur ani secara resmi dimulai Yenny juga menyampaikan bahwa mulai 6 Desember hingga beberapa hari kedepan dirinya melaksanakan reses menampung aspirasi masyarakat Dapil Sumsel V OKU dan OKU Selatan Jadi silakan bagi masyarakat OKU untuk menyampaikan hal hal yang berkaitan dengan kebutuhan masyarakat Insya Allah akan saya bawa ke paripurna dewan dan akan kita ajukan ke Pemprov melalui Bapak Gubernur H Herman Deru terang Yenny yang juga saat ini menjabat Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten OKU Yenny Elita meminta dukungan dan doa dari masyarakat Baturaja Permai khususnya warga Perumahan Serdang agar dirinya tetap istiqomah menjalankan tugas dan selalu menjaga amanah dari masyarakat OKU Doakan saya selalu sehat dan istiqomah dalam menjalankan amanah ini Nasehati saya dan berikan masukan terutama untuk kepentingan rakyat OKU Saya selalu bertekad sesuai dengan nasihat ayah saya H Sofyan Sani agar terus berusaha untuk menjadi orang yang bermanfaat dan bisa menolong sesama papar Yenny Mengenai aspirasi rakyat di bidang pembangunan infrastruktur baik aspirasi langsung sebagai anggota DPRD Sumsel maupun melalui Bantuan Gubernur Ban Gub untuk tahun 2021 sudah berjalan Untuk tahun ini Alhamdulillah ada beberapa pembangunan infrastruktur jalan sudah terlaksana Ada juga bantuan hewan ternak bibit ikan dan aspirasi lainnya sudah kita wujudkan Sebagian dana aspirasi dewan dan sebagian lagi melalui dana bantuan Bapak Gubernur Sumsel H Herman Deru yang untuk 2021 ini nilainya mencapai Rp 4 milyar Insya Allah tahun depan bisa meningkat lagi tambah Yenny Naksabandi selaku Ketua RW 01 Kelurahan Baturaja Permai mengaku bangga dengan keluarga besar H Sofyan Sani khususnya kepada Yenny Elita putri asli OKU dan masih muda peduli dengan masyarakat OKU Kita mengucapkan terima kasih banyak kepada keluarga besar H Sofyan Sani khususnya kepada ibu Yenny Elita Ini akan kita manfaatkan dan kita rawat dengan sebaik baiknya Semoga ini menjadi amal jariyah bagi keluarga besar Pak Sofyan Sani Aamiin ya Robbal alamiin ujar Naksabandi Masyarakat Perumahan Serdang lanjut Naksabandi selalu mendoakan Yenny Elita selalu dalam keadaan sehat dan tetap amanah menjalankan tugas sebagai anggota DPRD Sumsel Kita banyak berharap kepada ibu Yenny Elita untuk kepentingan rakyat OKU Dan kepada warga OKU jika ada calon anggota dewan putri asli OKU kenapa tidak kita dukung tegas Naksabandi Ketua RT 02 RW 01 Baturaja Permai Dwan Syaputra juga mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar H Sofyan Sani khususnya Yenny Elita yang telah mewakafkan bangunan mushollah An Nursani Dirinya bersama masyarakat Perumahan Serdang akan merawat dan memanfaatkan mushollah tersebut Sekali lagi saya mewakili warga RT 02 Perumahan Serdang menyampaikan perhargaan setinggi tingginya dan ucapan terima kasih kepada keluarga besar Ibu Yenny Elita tutup Dwan Syaputra pur
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: