Dor! Sekretaris LSM Ditembak OTD

Dor! Sekretaris LSM Ditembak OTD

OKES.DISWAY.ID, EMPAT LAWANG – Seorang warga Kelurahan Kupang, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, menjadi korban penembakan oleh Orang Tak Dikenal (OTD). Ia adalah Ujang Abdullah.

Pria 42 tahun tersebut juga menjabat sebagai Sekretaris Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) LPKPI Empat Lawang. Ia ditembak oleh OTD di rumahnya sekitar pukul 05.00 WIB pada 17 Juni lalu.

Hingga kini, belum diketahui motif penembakan tersebut.

Menurut istri Ujang, Ita Purwati (43), saat penembakan terjadi, suaminya sedang tidur. Saat itu, terdengar suara letusan tembakan dari luar rumah sebanyak satu kali. Setelah suara tembakan, terdengar suara seseorang yang memecahkan kaca depan rumahnya.

Mendengar suara tersebut, Ujang membuka pintu rumah untuk mengecek kondisi rumah. Saat itu pula terdengar lagi sekali suara tembakan. Sebuah peluru mengenai paha Ujang.

Setelah itu, Ujang langsung menutup pintu rumah. Namun, pelaku juga mendorong pintu rumah agar bisa masuk rumah Ujang.

”Namun pelaku gagal. Pelaku juga sempat mengelilingi rumah saya untuk masuk rumah. Setelah itu, pelaku pergi meninggalkan rumah kami,” ucap Ita.

Atas kejadian tersebut, Ujang dilarikan ke RSUD Empat Lawang untuk mengeluarkan proyektil dari paha kanannya.

Setelah itu, Ita melaporkan penembakan tersebut ke Polres Empat Lawang. Berdasarkan laporan istri korban ke Polres Empat Lawang sudah di terima oleh pihak anggota Polres Empat Lawang berdasarkan Nomor Surat Tanda Terima Lapor Polisi.  :B-57/VI/2022/SPKT.SATRESKRIM/SPK RES EMPAT / POLDA SUMSEL. (ar/dnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rakyatempatlawang.sumeks.co