Warga Pertanyakan Lampu Hias di Jembatan Ogan I Padam

Warga Pertanyakan Lampu Hias di Jembatan Ogan I Padam

Jembatan Ogan I di siang hari. Di jembatan ini terdapat lampu hias. Namun menurut warga, lampu hias sekaligus penerangan di malam hari, tidak berfungsi normal. -Foto: Mustofa/Oku Ekspres.-

OKU, OKES.CO.ID - Lampu hias di Jembatan Ogan I yang sering padam menjadi obrolan masyarakat Kota Baturaja.

Sebab, selain tengah menjadi tidak indah, juga jembatan jadi gelap. 

Kondisi itu bukan saja terjadi baru-baru ini. Karena, menurut Alex pedagang di Lrg. Ogan, lampu hias tak menyala normal sejak pertengahan tahun. 

"Beda dengan jembatan Ogan III, menyala terus," ujar pemuda warga Kelurahan Baturaja Permai, baru-baru ini. 

BACA JUGA: Warga Diminta Jangan Lengah, Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

Dalam satu pekan, sambung pemuda 30 tahun ini, lampu hias hanya menyala pada Sabtu malam. Namun tidak konsisten. 

"Memang tidak dinyalakan atau rusak, tidak tahu. Tapi jarang hidup,” katanya. 

Menurut dia, jika lampu hias di jembatan aktif kembali, setidaknya dapat memberi rasa aman pengguna jalan di tengah kondisi keamanan yang menurun belakangan ini. 

"Tidak menutup kemungkinan jika begal terjadi di pinggiran kota, bisa juga merambah ke tengah kota. Karena memang situasinya mendukung,” tuturnya. 

BACA JUGA: Jelang Pilkades, Calon Kades Deklarasikan Pilkades Damai

Senada diungkapkan Nur warga Kelurahan Talang Jawa. Dirinya yang jarang keluar rumah di malam hari, dibuat bingung.

Karena, pada Minggu (2/10) malam dirinya ke taman kota, namun lampu hias jembatan padam.

"Seingatku jembatan ini cantik di malam hari. Ngapo jembatan Ogan III justru yang nyala,” sebutnya.

Hal itu disampaikannya saat melintas di jembatan Ogan III.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: