Bangga dengan Perwosi, Gubernur Herman Deru Berharap Hal Ini!

 Bangga dengan Perwosi, Gubernur Herman Deru Berharap Hal Ini!

--

Adapun yang ikut dalam ajang turnamen kali ini sebanyak 23 tim. Terdiri dari tim kecamatan dalam kota Palembang, ada sebanyak 13 tim. Dan 10 tim lainnya berasal dari kota dan kabupaten dalam wulayah Sumsel.

“Tujuan kita menggelar ajang turnamen olahraga selain jalinan silaturahmi  para peserta volleyballjuga,juga untuk mengggiatkan kembali okahraga volleyball di masyarakat khususnya di Sumatera Selatan,” ujar Fauziah.

Dia juga menjelaskan kegiatan ini terdiri dari tim volleyball asal kota Palembang, Prabumulih, OKU Timur, OKU, OKU Selatan, Muba, Muaraenim, Ogan Ilir dan Lubuklinggau.

Sedangkan dari kecamatan yakni Seberang Ulu 1, Plaju, Kertapati, Bukit Kecil, Alang-alang Lebar, Gandus, Kalidoni, Ilir Timur 1, Ilir Timur 2, IIir Timur 3, Sematang Borang, Kalidoni, dan kecamatan Sako.

“Untuk hadiah Porwasi juga kita bagi dua. Tropi Porwasi untuk wilayah kota Palembang. Sedangkan kedua tropi Porwasi untuk kota dan kabupaten di Sumsel,” ujarnya.

Hadiahnya, selain tropi bergilir untuk juara 1,2,3 hingga pertama juga uang pembinaan dari Bank Sumselbabel.

Juara pertama Rp 3.750 ribu. Kedua Rp 3 juta. Juara ketiga Rp 2,5 juta dan juara harapan I, Rp 1.750 ribu.

“Kita berharap even ini menjadi even tahunan dalam ikut serta menyehatkan masyarakat Sumsel khususnya kaum Wanita,” papar Fauziah. (iSEG)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumatera ekspres