Polres OKU Beri Kado Istimewa, Sukses Ungkap Kasus Menonjol 2023

Polres OKU Beri Kado Istimewa, Sukses Ungkap Kasus Menonjol 2023

KOMPAK: Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono menerima kue dari Kodim 0403 OKU saat peringatan HUT Bhayangkara ke 77, Sabtu (1/7). (-foto:ist-

Kado Istimewa Polres OKU, Sukses Ungkap Kasus Menonjol

BATURAJA-OKES.NEWS,  Jajaran Polres OKU sukses menyelesaikan beberapa kasus menonjol selama 2023 ini. Capaian tersebut menjadi kado istimewa pada perayaan HUT Bhayangkara ke 77 yang digelar, Sabtu (1/7).

Beberapa kasus menonjol yang berhasil diungkap jajaran Polres OKU diantaranya, kasus suami bunuh istri. Kemudian arisan bodong yang banyak menelan korban sampai miliaran rupiah.

Lalu, kasus korupsi yang saat ini sudah dilimpahkan ke Kejaksaan untuk proses selanjutnya.

“Serta kami serius dalam penaganan kasus kebakaran hutan dan lahan (Karhutla),” kata Kapolres OKU AKBP Arif Harsono, usai upacara perayaan HUT Bhayangkara ke 77, Sabtu (1/7).

BACA JUGA:MPP OKU Dipercepat Target Kelar Akhir Desember

BACA JUGA:Diduga Rem Blong Fuso Tabrak Papan Reklame di Baturaja

Sementara itu, HUT Bhayangkara ke 77 di gelar di halaman Pemkab OKU. Kapolres OKU AKBP Arif Harsono  bertindak sebagai inspektur upacara.  

Hadir juga PJ Bupati OKU  diwakili oleh Sekda OKU, Dharmawan Irianto. Kemudian, Ketua DPRD OKU, H Ir Marjito Bachri, Dandim 0403 OKU, Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine. Kajari OKU, Choirun Parapat dan PJU Polres OKU berserta undangan lainnya.

“HUT Bhayangkara ke 77 bukanlah hanya sebagai simbolis. Personil Polri dituntut untuk lebih profesional dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta keselamatan masyarakat khususnya di Kabupaten OKU,” ungkap Kapolres OKU AKBP Arif Harsono.

BACA JUGA:Guru SMK Muhammadiyah Belitang Juara Tiga Nasional Kompetisi Festival Vokasi Satu Hati

BACA JUGA:Bacaleg Tewas Diduga Gantung Diri di OKU Timur Begini Kronologisnya

Masyarakat dan stakeholder, sambung Arif,  dapat bekerjasama dengan Polri untuk menciptakan Kamtibmas di wilayah OKU menuju OKU Maju.

Disela upacara peringatan HUT Bhayangkara ke 77, Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono menyempatkan untuk menyerahkan piagam penghargaan kepada para personel Polres OKU, TNI, tokoh inovasi, serta polisi cilik yang telah turut mengharumkan nama insitusi Polri (Polres OKU) dengan prestasi yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: