Tim Repsol Honda: Marc Marquez Alami Fase Terburuk

 Tim Repsol Honda: Marc Marquez Alami Fase Terburuk

ilustrasi-foto ist-

DIREKTUR Tim Repsol Honda, Alberto Puig, mengungkap bahwa Marc Marquez saat ini sedang mengalami fase terburuk dalam kariernya. Ia mengatakan bahwa Marquez menghadapi tantangan baik secara fisik maupun mental. 

“Secara fisik, Marquez merasa kesakitan akibat dari beberapa kecelakaan yang dialaminya di MotoGP Jerman,” kata Alberto Puig.

Menurut Puig, Marquez datang ke GP Belanda dengan semangat untuk balapan, tetapi kondisinya semakin memburuk selama akhir pekan tersebut.

Hingga pertengahan musim MotoGP 2023, Marquez belum berhasil menyelesaikan balapan Grand Prix, kecuali meraih podium di Sprint Race MotoGP Portugal. Yang terakhir, Marquez bahkan harus mundur dari balapan MotoGP Belanda karena cedera tulang rusuk.

BACA JUGA:Usai GP Misano, Quartararo Kunci Juara Dunia Moto GP 2021

BACA JUGA:Gegar Otak, Marc Marquez Batal Balapan di Mandalika

Puig juga menyebutkan bahwa secara mental, Marquez tidak bahagia sama sekali. “Ia mengalami banyak masalah dalam balapan yang telah berlalu. Meskipun motornya tidak membantu, Marquez tetap berusaha, namun sering mengalami kecelakaan,”imbuhnya.

Masalah yang dialami Marquez juga berdampak buruk bagi tim Repsol Honda secara keseluruhan. Selain kehilangan dua pembalap, Marquez dan Joan Mir, pembalap Honda lainnya juga mengalami kesulitan bersaing di MotoGP 2023.

“Ketika seorang pembalap dengan tingkat kemampuan seperti Marquez menghadapi situasi seperti ini, kami pasti tidak senang. Karena tidak dapat tampil dan memberikan hasil yang diinginkan. Akibatnya, kondisi mentalnya turun. Inilah situasi yang sedang dihadapi oleh Marquez dan tim Repsol Honda,” pungkasnya. (gsm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: