Suguhkan Pemandangan Air Jernih dan Alami Dijuluki Warga Wisata Culcul
-Pemandangan alam yang ada di bumi Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) memang memiliki daya tarik tersendiri.-foto : Bagus Agrar-
Suguhkan Pemandangan Air Jernih dan Alami Dijuluki Warga Wisata Culcul
LENGKITI - OKES.NEWS, -Pemandangan alam yang ada di bumi Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) memang memiliki daya tarik tersendiri.
Seperti tempat wisata yang belum banyak orang tahu, Culcul. Destinasi wisata yang terletak di Desa Negeri Agung, Kecamatan Lengkiti itu mampu memanjakan mata para pengunjung dengan pesona alam yang sangat asri dan belum terkontaminasi limbah.
"Di Lengkiti terutama di Culcul ini memang belum ada limbah sehingga suasana masih sangat alami." Ungkap warga Lengkiti, Arlius.
BACA JUGA:Terjebak Inflasi Gaya hidup, Ini Langkah Memulihkannya
Untuk bisa menuju ke destinasi wisata Culcul ini dari jalan Lintas Baturaja-Muara Dua, membutuhkan waktu sekitar 1 jam 30 menit menggunakan sepeda motor.
Karena akses jalan yang berbatu dan melewati perkebunan penduduk. Namun semua itu terbayarkan ketika kita sudah sampai pada tempat objek wisata ini.
Keunggulan destinasi wisata satu ini yaitu dikelilingi hutan yang masih hijau serta aliran air yang sangat jernih. Kejernihan air di sungai ini sangat jernih seperti kaca sehingga dasar sungai dapat dilihat dengan mata telanjang.
Khusus di Culcul ini kedalam sungai tidak terlalu dalam, seperti kolam dan bertingkat-tingkat yang tertata secara alami oleh alam.
BACA JUGA:Promosikan Wisata, JAC OKU RAYA Gelar Event offroad Motor dan Mobil
Sayang fasilitas umum di objek wisata ini belum ada. Seperti mck atau tempat ganti baju. "Fasilitas tidak ada karena memang tidak ada mengelola wisatanya,” sambung Arlius.
"Tempatnya bagus, airnya jernih segar dan ada tempat untuk berenang yang tidak dalam" Nisa salahsatu pengunjung.
BACA JUGA:Telkom Pastikan Kelancaran Internet KTT ke-43 ASEAN di Jakarta
Pengunjung berharap agar Culcul ini dapat dikelola dengan baik, dan dijaga kebersihannya. “Agar dapat menjadi objek wisata yang layak dikunjungi,” pungkasnya. (gus)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: