Kasus Jual Beli BPKB Asli Meningkat di Palembang Makin Transparan Bahkan Pajang di Market Place

--
Otak pelaku yakni tersangka Rj, memiliki sebuah kios yang melayani gadai BPKB dan lainnya di kawasan Jl Basuki Rahmad Palembang.
Dalam mengungkap sindikat pemalsuan kontrak fiktif ini, petugas melakukannya secara bertahap.
Awalnya, petugas meringkus tersangka Mir, Rabu (2/8) malam sekitar pukul 20.00 WIB.
Lalu, tersangka Ry pada Senin (7/8) malam serta berturut-turut menangkap tersangka Pr, Ma, An dan Ss pada Senin (4/9) malam.
Pengakuan tersangka Mir, kasus ini sebetulnya terungkap pada saat dia mengajukan pengunduran diri sebagai karyawan perusahaan pembiayaan tersebut pada awal Juli 2023 lalu. Saat itu, dirinya menyerahkan data-data kontrak yang di buat fiktif.
BACA JUGA:Ganjar Pranowo Dianggap Remehkan Profesi Jurnalis Najwa Shihab, Menuai Kontroversi
Pihak perusahaan pembiayaan tempatnya bekerja curiga. Lalu melakukan audit internal.
“Benar, semua data kontrak saya buat fiktif dan kelima rekan saya ini melakukan meng-input data itu ke sistem aplikasi form data untuk mendukung tindakan pembuatan kontrak fiktif tersebut,” aku tersangka.
Uang hasil kontrak fiktif tersebut dipergunakan tersangka untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari dan membeli sejumlah perabot rumah tangga dan lainnya.*
Artikel ini telah tayang di sumateraekspres.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: