Wabah Virus Nipah Kembali Merebak di India, Indonesia? Tingkatkan Kewaspadaan

Wabah Virus Nipah Kembali Merebak di India, Indonesia? Tingkatkan Kewaspadaan

Waspada virus Nipah--

Wabah Virus Nipah Kembali Merebak di India, Indonesia? Tingkatkan Kewaspadaan

OKES.NEWS - Indonesia, yang terletak strategis di wilayah Asia Tenggara, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penyebaran virus Nipah

Meski belum ada kasus di Indonesia, letak geografis yang berdekatan dengan negara-negara yang telah melaporkan wabah, seperti India, memicu kekhawatiran.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dr.dr. Maxi Rein Rondonuwu, mengungkapkan pentingnya kewaspadaan.

 "Mengingat letak geografis Indonesia berdekatan dengan negara yang melaporkan wabah, sehingga kemungkinan risiko penyebaran dapat terjadi."

BACA JUGA:Bencana dan Virus Merebak, Pertanda Kiamat Kian Mendekat

Kementerian Kesehatan melalui surat edaran telah menginstruksikan pemerintah daerah, fasilitas pelayanan kesehatan, hingga laboratorium kesehatan untuk meningkatkan pengawasan dan pemantauan. 

BACA JUGA: Virus Nipah terdeteksi di Indonesia? Menyusul Temuan Lima Kasus di Negara

Situs resmi seperti infeksiemerging.kemkes.go.id dan www.who.int dijadikan rujukan untuk pemantauan kasus di tingkat global.


Kenali gejala virus Nipah--

Sementara itu, wabah virus Nipah yang mematikan kembali terjadi di Kerala, India dengan lima orang tertular dan dua di antaranya meninggal dunia. 

Sebagai respons, wilayah tersebut telah menetapkan "zona pembendungan" dan menutup sekolah-sekolah.

Penelitian menunjukkan bahwa rubah terbang India (Indian flying fox) menjadi inang utama virus ini. 

Virus Nipah pertama kali muncul di Malaysia pada 1998 dan sejak itu muncul dalam beberapa wabah setiap tahun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: