Uruguay vs Brasil : 2-0 Kekalahan jadi Ancaman Serius

Uruguay vs Brasil : 2-0 Kekalahan jadi Ancaman Serius

CEDERA: Bintang Brasil, Neymar alami cedera saat hadapi Uruguay pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 di di Estadio Centenario,  Rabu (18/10/2023) pagi. --

CEDERA: Bintang Brasil, Neymar alami cedera saat hadapi Uruguay pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 di di Estadio Centenario,  Rabu (18/10/2023) pagi. 

MONTEVIDEO - Sudah jatuh tertimpa tangga. Mungkin peribahasa tersebut yang pantas disematkan kepada Timnas Brasil.

Mengapa tidak, Brasil kalah 0-2 dari Uruguay pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat bertanding di Estadio Centenario, pada Rabu (18/10/2023) pagi.

Tak hanya itu, selain mengalami kekalahan untuk pertama kalinya dalam 22 tahun melawan Uruguay, bintang mereka, Neymar, juga mengalami cedera lutut. Tentu ini menjadi ancaman serius bagi Brasil.

Diawali dengan gol dari Darwin Nunez di menit ke-42, menjadi awal mimpi buruk bagi Selecao. Sebelum babak pertama berakhir, Neymar mengalami cedera setelah mendapat hantaman dari Nicolaz de la Cruz ketika sedang melakukan aksi individu. Neymar terpaksa digantikan oleh Richarlison.

Nicolaz de la Cruz melengkapi perannya sebagai antagonis dengan mencetak gol kedua untuk tuan rumah di menit ke-77, memastikan bahwa Casemiro dan rekan-rekan pulang dengan tangan hampa.

BACA JUGA:Resep Bakso Enak Cocok Untuk Jualan

Brasil hanya berhasil meraih satu poin dari dua pertandingan pada bulan Oktober, setelah sebelumnya mereka juga dikejutkan dengan hasil imbang melawan Venezuela. Pelatih Fernando Diniz mengakui bahwa performa timnya mengalami kemunduran.

"Secara keseluruhan, tim kami tidak mampu menciptakan banyak peluang. Pertandingan ini sangat ketat, dan kurangnya agresi pada babak pertama menjadi masalah. Ini adalah momen-momen yang mendorong kami untuk belajar dan berkembang. Saya akan melakukan evaluasi mendalam terhadap pertandingan ini," kata Diniz dalam wawancara di situs CBF.

Diniz khususnya menyoroti dua gol yang tercipta melalui kesalahan dari bek sayap timnya. "Kedua gol tersebut merupakan kesalahan yang seharusnya tidak terjadi. Tidak ada keajaiban, dan kami akan menggunakan waktu yang ada untuk memperbaiki hal ini," tegasnya.

Namun, yang paling mencemaskan bagi Tim Samba adalah cedera Neymar. Dokter tim, Rodrigo Lasmar, mengatakan bahwa Neymar sudah menjalani tes awal dan akan menjalani lebih banyak tes untuk mendapatkan diagnosis pasti.

Ada kekhawatiran bahwa Neymar mungkin mengalami cedera ligamen yang bisa memaksanya untuk istirahat dalam jangka waktu yang lama.

"Masih terlalu dini untuk mengatakan apakah ini melibatkan cedera ligamen. Kami akan menunggu hasil pemeriksaan dengan sabar, melakukan evaluasi dengan hati-hati, dan segera memberikan informasi lebih lanjut setelah kami memiliki diagnosis yang pasti," imbuh Lasmar.

Neymar sebelumnya telah mendapatkan kritik setelah hasil imbang melawan Venezuela. Setelah meninggalkan stadion, dia menyampaikan komitmennya melalui unggahan di Instagram dengan kata-kata, "Tuhan mengetahui segalanya."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: