Pelajar OKU Antusias Ikuti Seleksi Pemilihan Duta Lalulintas

Pelajar OKU Antusias Ikuti Seleksi Pemilihan Duta Lalulintas

SELEKSI: Para peserta mengukur tinggi badan saat seleksi pemilihan Duta Lalulintas. (Foto: ist)--

Pelajar Ikuti Seleksi Pemilihan Duta Lalulintas

BATURAJA - Pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mengikuti seleksi pemilihan Duta Lalulintas Polres OKU, Rabu (25/10/2023).

Seleksi pemilihan Duta Lalulintas ini digelar oleh Satlantas Polres OKU di Gedung Multimedia Wicaksana Laghawa Polres OKU.

"Kami menggelar seleksi pemilihan Duta Lalulintas untuk tahun 2024 yang kita gelar lebih awal dan hari ini adalah tahap seleksi pertama untuk memilih 20 calon finalis Duta Lalulintas nantinya,” kata Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono SIK MH didampingi Kasat Lantas Polres OKU, AKP Dwi Karti Astuti melalui Kanit Gakkum Sat Lantas Polres OKU IPDA Bename.

BACA JUGA:Manfaat Menangis: Mengapa Air Mata Baik untuk Kesehatan Anda

Kegiatan ini diikuti oleh 100 orang peserta yang terdiri dari putra sebanyak 45 orang dan putri 55 orang. Para peserta ini berasal dari berbagai sekolah SMA/SMK di Kabupaten OKU.

“Tahap awal ini kami melalukan registrasi pendaftaran. Kemudian test kepribadian, pengetahuan tentang lalulintas, bakat dan yang terakhir yakni kampanye atau penyampaian sosialisasi kepada audience,” sebutnya

Syarat khusus lainnya dalam mengukuti seleksi pemilihan Duta Lalulintas ini yakni peserta merupakan siswa kelas X atau XI SMA/SMK, memiliki tinggi badan putra diatas 165 cm dan putri 155 cm.

“Para peserta akan melewati test pengukuran tinggi badan yang memenuhi kriteria akan masuk tahap selanjutnya,” ujarnya.

Tujuan pemilihan Duta Lalulintas ini menurut Bename untuk mewujudkan masyarakat khususnya kaum milenial yang tertib dan taat dalam berlalulintas. Para peserta akan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas.

“Para generasi muda ini merupakan aset bangsa. Mereka bisa menyampaikan atau mengkampanyekan keselamatan berlalulintas sehingga bisa mencapai tujuan yakni tertib berlalulintas,” imbuhnya.

Diterangkan Bename, setelah terpilih 20 calon finalis Duta Lalulintas, para peserta akan memguikuti seleksi tahap selanjutnya kemudian akan diambil 10 orang untuk mengikuti malam puncak atau grand final Pemilihan Duta Lalulintas yang akan di laksanakan sekira bulan November mendatang di Gedung kesenian Baturaja.

BACA JUGA:KIKY ROASTING GANJAR VS ANIES, Netizen : Beda Respon, Ada yang Minta Potong dan Santuy

“bagi peserta yang terpilih menjadi Duta Lalulintas akan diikutkan dalam Pemilihan Duta lalulintas tingkat provinsi Sumsel hingga ketingkat nasional,” pungkasnya. (r15)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: