OKU Selatan Raih Daerah Peduli HAM, Apa itu?

OKU Selatan Raih Daerah Peduli HAM, Apa itu?

--

OKU SELATAN - OKES.NEWS,  Kabupaten OKU Selatan kembali meraih prestasi sebagai daerah peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dengan menerima Piagam Penghargaan Kabupaten Peduli HAM tahun 2022 dari Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. 

Penghargaan ini diserahkan langsung kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten OKU Selatan, M Rahmattullah SSTP MM, yang didampingi oleh Kabag Hukum Setda OKU Selatan pada Senin (11/12/23), sejalan dengan peringatan Hari HAM Sedunia ke-75 tahun 2023.

M Rahmatullah SSTP MM, menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkab OKU Selatan atas kerjasama yang telah membawa Kabupaten tersebut menjadi daerah yang peduli terhadap HAM. 

BACA JUGA:Curi Bekuan Karet Mentah, Yusron Rejeki Digiring ke Polsek Ulu Ogan, Polres OKU

“Pencapaian ini terjadi berkat keberhasilan dalam merealisasikan berbagai program terkait, termasuk kelengkapan dan pemenuhan dokumen pendukung dalam penilaian,” kata M Rahmatullah SSTP MM.

Menurut Rahmatullah, program ini bertujuan meningkatkan kesadaran akan HAM, menekankan pentingnya melindungi hak dasar individu.

Serta memberikan motivasi kepada Pemerintah Kabupaten/Kota untuk melaksanakan penghormatan, perlindungan, pemenuhan, penegakan, dan kemajuan Hak Asasi Manusia. 

“Penerimaan penghargaan ini adalah sebagai prestasi membanggakan bagi Kabupaten OKU Selatan,” pungkasnya. (*)

BACA JUGA:12 Perwira Polres OKU Dimutasi, Ini Nama-Namanya !

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: