Seorang Wanita Nekat Curi Pakaian di Citimall Baturaja, Begini Kronologisnya

Seorang Wanita Nekat Curi Pakaian di Citimall Baturaja, Begini Kronologisnya

YL seorang wanita berusia 39 tahun tertangkap sedang mencuri di citimall baturaja -foto ist-

BATURAJA - OKES.NEWS, Niat YL seorang wanita berusia 39 tahun ini untuk mencuri di citimall baturaja terbilang nekat.

Bagaimana tidak, YL mengira aksinya tersebut aman dan tidak menyangka bahwa ternyata aksinya itu terekam Kamera pengintai (CCTV) yang terpasang di swalayan City Mall Baturaja.

Alhasil, YL(39) yang tercatat sebagai warga  Jl.STM Badarudin Lr. Pelangi Rt. 20 Rw. 03 Kel. Kemalaraja, Baturaja Timur, kabupaten ogan komering ulu,(OKU) ini ditangakap polisi polres oku.

Sebelumnya, YL berhasil mengambil sejumlah pakaian dan celana di swalayan City Mall Baturaja, pada Selasa petang (19/03/24) lalu. 

BACA JUGA:Sopir Batubara di OKU Dianiaya Preman karena Tolak Pungli

BACA JUGA:Meluncur POCO C61 Dibanderol Cuma 1 Jutaan Ditenagai Dapur Pacu Prosesor Helio G36, nih Speksifikasinya

Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas Polres OKU, IPTU Ibnu Holdon mengatakan, pelaku mengambil beberapa barang.

Termasuk satu celana panjang, satu celana pendek, dua baju kaos merk Java Design, dan dua baju daster perempuan.

"YL kini telah berada dibalik jeruji sel tahanan Polsek Baturaja Timur.  Semua barang tersebut diambil dari  barang yang ada di Swalayan Matahari City Mall," terang Holdon.

Dari rekaman CCTV tersebut, petugas melakukan penyelidikan dan akhirnya berhasil menangkap tersangka pada hari yang sama sekitar pukul 20.00 WIB.

Anggota bertugas menerima laporan terkait aksi pencurian di City Mall, setelah diselidiki tampak pelaku terekam oleh CCTV di dalam toko, yang menunjukkan tersangka saat akan keluar dari toko dengan barang-barang curiannya.

BACA JUGA:Gegara Ini, Kapolres OKU Selatan Pimpin Langsung Patroli Hunting

BACA JUGA:Sopir Batubara di OKU Dianiaya Preman karena Tolak Pungli

Karna sduah cukup bukti,  Polisi melakukan penangkapan terhadap YL  pada hari Selasa  tanggal 19 Maret  2024 sekira Pukul 20.00 Wib

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: