Tingkatkan Literasi Data, Luncurkan Desa Cantik

Tingkatkan Literasi Data, Luncurkan Desa Cantik

Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin saat meluncurkan Desa Cantik di Desa Sidomulyo, Kecamatan Belitang, OKU Timur pada Kamis, 19 September 2024. (Foto: Diskominfo OKUT)--

OKU TIMUR - OKES.NEWS - Bupati OKU Timur, Ir. H. Lanosin, M.T., didampingi oleh Wakil Bupati H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H., secara resmi meluncurkan Sistem Satu Data Desa Indonesia (Desa Cantik) di Desa Sidomulyo, Kecamatan Belitang, OKU Timur pada Kamis, 19 September 2024.

Program Desa Cantik merupakan inisiatif yang terinspirasi oleh Presiden RI, Ir. Joko Widodo, dalam pidatonya pada peringatan Sumpah Pemuda ke-92. 

Presiden menekankan pentingnya menyatukan Indonesia, dimulai dengan pembangunan dari wilayah-wilayah terkecil, termasuk desa-desa. 

Oleh karena itu, peningkatan literasi data di desa menjadi penting sebagai dasar pengambilan keputusan yang mendukung pembangunan.

Bupati Lanosin, yang akrab disapa Enos, menekankan pentingnya data akurat dalam pengambilan keputusan yang tepat untuk menyalurkan hak-hak masyarakat. 

BACA JUGA:Nala, Kucing Terkaya di Dunia dengan Kekayaan Rp1,5 Triliun

BACA JUGA:Heart Aerospace Kenalkan Heart X1, Pesawat Hybrid-Electric Pertama

"Seorang pemimpin yang adil membutuhkan data yang tepat agar perencanaan, bantuan, dan pembangunan dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” ungkap Lanosin.

Bupati Enos berharap Desa Sidomulyo dan Desa Tanjung Raya bisa menjadi contoh bagi desa-desa lain di OKU Timur. 

"Saya ingin desa-desa lain dapat belajar, meniru, dan mengembangkan apa yang telah dilakukan kedua desa ini. Jika semua desa telah menjadi desa cantik, kita bisa mewujudkan OKU Timur yang lebih maju dan mulia," lanjutnya.

Bupati Enos juga menginstruksikan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk membantu penganggaran.

Agar setiap kecamatan memiliki minimal satu desa cantik sebagai model bagi desa-desa lainnya.

BACA JUGA:IShowSpeed Bikin Heboh Fans di Jakarta

BACA JUGA:Android 15 Siap Hadir dengan Fitur Baru di Pertengahan Oktober 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: