Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra Resmi Meluncur Global, Bawa Fitur Canggih!

Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra Resmi Meluncur Global, Bawa Fitur Canggih!

Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra (Foto istimewa)--

OKES.NEWS - Xiaomi kembali bikin heboh dunia gadget dengan meluncurkan Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra, tepat sehari sebelum ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 di Barcelona. Sebelumnya, kedua smartphone ini sudah rilis di Tiongkok pada Oktober 2024, dan sekarang akhirnya resmi tersedia untuk pasar global dengan berbagai peningkatan keren dalam desain, performa, dan kemampuan kameranya.

Xiaomi 15 Layar Tajam, Kamera Jempolan

Xiaomi 15 hadir dengan layar AMOLED CrystalRes LTPO berukuran 6,36 inci yang punya resolusi 1.5K (2670 x 1200) dan refresh rate dinamis 1-120Hz. Di bagian dapur pacunya, ada chipset terbaru Qualcomm Snapdragon 8 Elite Mobile Platform yang dibuat dengan teknologi 3nm.

Buat yang suka foto-foto, Xiaomi 15 punya tiga kamera belakang hasil kolaborasi dengan Leica. Kamera utamanya 50MP, ditambah lensa telefoto 50MP dan ultra-wide 50MP. Dijamin, hasil fotonya makin tajam dan detail. Baterainya juga nggak main-main, kapasitas 5.240mAh dengan fast charging 90W via kabel dan 50W secara wireless. Soal harga, Xiaomi 15 dibanderol mulai dari €999 atau sekitar Rp16 jutaan.

BACA JUGA:Amankan Tersangka Kasus Tabrak Lari

Xiaomi 15 Ultra Kamera Periskop 200MP dan Baterai Lebih Awet

Buat yang pengen yang lebih premium, Xiaomi 15 Ultra hadir dengan layar AMOLED LTPO quad-curved 6,73 inci beresolusi WQHD+ (1440 x 3200) dan refresh rate hingga 120Hz. Performanya makin kencang dengan chipset Snapdragon 8 Elite Mobile Platform.

Di bagian kamera, Xiaomi 15 Ultra makin gila-gilaan dengan empat lensa: kamera utama Sony LYT900 50MP, kamera ultra-wide 50MP, kamera telefoto pendek 50MP, dan yang paling keren, kamera periskop Samsung HP9 200MP yang bisa zoom optik sampai 8.6x! Baterainya juga lebih besar, 5.410mAh, dengan fast charging 90W via kabel dan 80W wireless. Harganya? Mulai dari €1.499 atau sekitar Rp24 jutaan.

BACA JUGA:Dua Camat Tersandung Kasus Dugaan Korupsi, Muchendi Tunjuk Plt

Fitur Andalan HyperOS, HyperAI, dan Kamera Leica

Dua ponsel flagship ini menjalankan sistem operasi HyperOS berbasis Android 15, lengkap dengan fitur HyperAI. fitur ini bikin pengalaman pakai lebih canggih dengan pengenalan suara, transkripsi real-time, sampai subtitle otomatis.

Berkat kerja sama Xiaomi dan Leica, kualitas kamera juga makin mantap. Dengan teknologi Summilux dan sistem AISP 2.0, hasil foto di kondisi minim cahaya pun tetap jernih dan detail.

Kapan Masuk ke Indonesia?

Xiaomi sudah konfirmasi kalau Xiaomi 15 bakal masuk ke Indonesia, tapi tanggal pastinya masih misteri. Sementara itu, belum ada kepastian apakah Xiaomi 15 Ultra juga akan ikut masuk. Di India, seri ini dijadwalkan rilis pada 18 Maret lewat Amazon.in.

Dengan segala kecanggihan yang dibawanya, Xiaomi 15 dan 15 Ultra jelas ditargetkan buat pengguna profesional dan pecinta teknologi yang selalu ingin yang terbaik!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: