Bupati dan Wabup Turun ke Sekolah, Pantau Distribusi Makanan Bergizi Gratis

Bupati dan Wabup OKU Timur turun ke sekolah, pantau distribusi makanan bergizi gratis. (Foto: Diskominfo OKUT)--
OKU TIMUR - OKES.NEWS - Pemerintah Kabupaten OKU TIMUR terus menunjukkan keseriusannya dalam membangun generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas melalui pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Pada Senin, 21 April 2025, Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, M.T., M.M. bersama Wakil Bupati H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. meninjau langsung pelaksanaan program tersebut di SD Kumpul Rejo, Kecamatan Buay Madang Timur.
Dalam kesempatan itu, Bupati Enos menyampaikan bahwa kunjungan ini dilakukan untuk memastikan program MBG berjalan sesuai dengan standar operasional yang telah ditetapkan.
"Seluruh aspek dalam pelaksanaan program MBG sudah memenuhi standar yang berlaku," ujarnya.
Bupati Enos juga mengungkapkan bahwa kunjungan ini merupakan yang ke-36 dari rangkaian kunjungan ke berbagai sekolah di OKU Timur.
BACA JUGA:Kafilah OKU Selatan Ditarget Bawa Pulang Prestasi Membanggakan
Bupati Enos menambahkan bahwa program MBG masih dilaksanakan secara bertahap di berbagai wilayah.
"Program ini sangat penting untuk menjamin anak-anak kita menerima asupan gizi yang memadai, agar tumbuh sehat dan cerdas. Kesehatan, terutama pada anak-anak, menjadi prioritas utama kami," tegasnya.
Melalui program ini, Bupati berharap manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh para siswa, sehingga mereka tumbuh menjadi generasi yang tangguh dan siap menghadapi masa depan.
Koordinator MBG Kecamatan Buay Madang Timur, Fahrul Rozi, turut menyampaikan apresiasinya atas perhatian dan dukungan pemerintah daerah terhadap program ini.
"Terima kasih kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati yang telah hadir langsung memantau kegiatan ini. Alhamdulillah, pelaksanaan MBG di Kecamatan Buay Madang Timur berjalan lancar dan distribusinya baik. Anak-anak juga sangat menyukai menu yang disediakan," pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: